Dari situasi tendangan bebas, bola ditendang pemain Ghana Stephen Appiah yang diblok oleh Luis Suarez di depan garis gawang Uruguay.Â
Bola rebound disundul oleh Dominic Adiyiah dan meluncur ke gawang Uruguay. Tapi, gol Ghana urung terjadi karena Luis Suarez memblok bola dengan tangannya di garis gawang.Â
Luis Suarez langsung kena kartu merah oleh wasit. Tak lama berselang, eksekusi tendangan penalti Ghana yang diambil oleh Asamoah Gyan hanya membentur tiang gawang.
Kesialan Ghana bertambah, karena pada saat adu penalti kalah 2-4 dari Uruguay. Timnas Ghana kehilangan kesempatan mencetak sejarah sebagai tim dari benua Afrika pertama yang lolos ke semifinal Piala Dunia.Â
Seketika Luis Suarez menjadi pemain sepak bola yang paling dibenci di benua Afrika, bukan hanya oleh masyarakat Ghana. Karena kebetulan ajang Piala Dunia pada waktu itu digelar untuk pertama kalinya di benua Afrika.
Duel Uruguay versus Ghana di Qatar bakal berlangsung panas sarat dendam, karena beberapa pelaku kejadian di perempat final Piala Dunia 2010 masih aktif membela timnas masing-masing hingga saat ini.Â
Di kubu Uruguay ada Luis Suarez, Edinson Cavani, Fernando Muslera, Sedangkan di pihak Ghana ads Andrew Ayew dan Jonathan Mensah.
Spanyol vs Jerman (Grup E)
Pertandingan Spanyol versus Jerman di grup E Piala Dunia 2022 adalah duel antara dua mantan juara Piala Dunia yang sarat rivalitas.
Di semifinal Piala Dunia 2010, Spanyol mengalahkan Jerman dengan skor 1-0 berkat gol sundulan Carles Puyol.Â