Mohon tunggu...
Yos Mo
Yos Mo Mohon Tunggu... Editor - Tourism worker until 2010; Digipreneur since 2010

you can contact me at bolafanatik(at)Gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Jadwal FIFA Club World Cup 2021, Chelsea Incar Gelar Perdana

2 Februari 2022   07:00 Diperbarui: 2 Februari 2022   07:10 1517
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
FIFA Club World Cup 2021 dimulai besok/foto: FIFA.com 

Pemenang duel Al Ahly versus Monterey di semifinal akan bertemu Palmeiras wakil Amerika Selatan juara Copa Libertadores 2021.

Ini jadi penampilan kedua Palmeiras secara beruntun di Kejuaraan Dunia Antarklub. 

Palmeiras tampil buruk dalam debut di ajang ini pada tahun 2020 lalu. Palmeiras kalah oleh Tigres di semifinal, lalu kalah lagi lawan Al Ahly di perebutan tempat ketiga.

Chelsea yang mewakili Eropa, kandidat terkuat juara turnamen ini. Chelsea akan mengawali kiprah di semifinal pada tanggal 9 Februari, menghadapi pemenang duel Al Hilal versus Al Jazira atau AS Pirae.

Chelsea sedang mengincar gelar juara perdana FIFA Club World Cup, setelah gagal dalam kesempatan pertama di tahun 2012.

Pemain Chelsea bersedih usai kalah di final FIFA Club World Cup 2012/foto: footyroom.co
Pemain Chelsea bersedih usai kalah di final FIFA Club World Cup 2012/foto: footyroom.co
Chelsea saat itu masih dilatih Rafael Benitez. Diperkuat pemain-pemain top dunia seperti Frank Lampard, Fernando Torres, Eden Hazard, Ashley Cole, Petr Cech.

Namun, Chelsea diluar dugaan kalah 0-1 dalam pertandingan final menghadapi Corinthians. 

Gol penentu Corinthians juara FIFA Club World Cup 2012 dibuat striker legendaris Peru, Jose Paolo Guerrero. 

Paolo Guerrero (Jersey putih) pahlawan juara Corinthians di Kejuaraan Dunia Antarklub 2012/foto: footyroom.co
Paolo Guerrero (Jersey putih) pahlawan juara Corinthians di Kejuaraan Dunia Antarklub 2012/foto: footyroom.co

Itulah terakhir kalinya wakil non Eropa menjadi juara turnamen ini. Setelah tahun 2012, klub Eropa mendominasi titel juara. 

Turnamen FIFA Club World Cup 2021 sudah mengalami penundaan cukup lama. Jadwal semula digelar pada bulan Juni 2021 di China, batal karena pandemi Covid-19. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun