Mohon tunggu...
Yos Mo
Yos Mo Mohon Tunggu... Editor - Tourism worker until 2010; Digipreneur since 2010

you can contact me at bolafanatik(at)Gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Bola Artikel Utama

Tahun 2019 Ganti Kampiun Copa America?

14 Juni 2019   20:34 Diperbarui: 15 Juni 2019   10:29 262
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dalam gelaran Copa America 2015, Neymar diskorsing sebanyak empat pertandingan dan didenda 10.000 US dollar oleh Federasi Sepakbola Amerika Selatan (CONMEBOL), akibat terlibat kericuhan dalam pertandingan melawan Kolombia di fase grup. Brasil yang di pertandingan berikutnya tak diperkuat Neymar, akhirnya terhenti di perempat final Copa America 2015.

Neymar pesepakbola bertalenta spesial. Karena skill luar biasanya mengolah bola, Neymar kini berstatus sebagai pemain termahal di dunia setelah dibeli Paris Saint Germain dari Barcelona di bulan Agustus 2017.

Tetapi, Neymar punya sikap jelek, cenderung manja dan suka berpura-pura dalam pertandingan. Banyak orang yang muak melihat tingkah menyebalkan Neymar suka berpura-pura cedera saat terjatuh dalam gelaran Piala Dunia 2018. Sekarang Neymar kena karma, dia sering mengalami cedera betulan.

Neymar dan pelatih Tite [foto: fifa.com]
Neymar dan pelatih Tite [foto: fifa.com]

Terdapat tujuh pemain anggota skuat Brasil di Copa America Centenario 2016 yang dipanggil lagi oleh pelatih Tite untuk mengikuti turnamen ini, yaitu Alisson, Dani Alves, Joao Miranda, Casemiro, Marquinhos, Philippe Coutinho, Filipe Luis dan Willian Borges. Pemain gaek Dani Alves dipercaya sebagai kapten Brasil di Copa America 2019.

BACA JUGA
Tite Buat Timnas Brasil Kembali Bergairah

Melihat komposisi skuat pemain yang dipanggil oleh Tite, kans Brasil untuk menjadi juara Copa America 2019 cukup besar. Terlebih, Brasil tak terkalahkan dalam empat pertandingan persahabatan yang telah dijalani sepanjang 2019.

ARGENTINA BUTUH DEWI FORTUNA

Tim nasional Argentina mengalami masa menyedihkan dalam rentang lima tahun terakhir. Argentina yang diperkuat pemain terbaik dunia Lionel Messi, mengalami kekalahan menyakitkan dalam tiga pertandingan final pada tahun 2014 hingga 2016.

'Albiceleste' Argentina kalah di final Piala Dunia 2014, kemudian kalah pula dalam final Copa America 2015 dan 2016. Kesialan Argentina berlanjut di Piala Dunia 2018 dengan hasil tersingkir di perempat final.

Timnas Argentina yang saat ini dibesut oleh pelatih Lionel Scaloni sedang berusaha bangkit dari keterpurukan. Melihat komposisi pemain saat ini, Argentina sepertinya butuh 'dewi fortuna' untuk bisa menjadi juara Copa America.

Albiceleste minim pemain bagus di posisi kiper dan bek. Sumber gol Argentina juga terlalu bergantung kepada trio pemain gaek, Lionel Messi, Sergio Aguero dan Angel Di Maria.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun