Nasib tragis menimpa juara All England 2016 dari Indonesia, Praveen Jordan/Debby Susanto yang merupakan unggulan 8 dalam turnamen ini. Praveen/Debby kalah telak 15-21 10-21 di babak pertama melawan Lu Kai/ Huang Yaqiong.
Kejutan besar dibuat oleh Alfian Eko Prasetya/ Annisa Saufika yang mampu mengalahkan pasangan unggulan 7 asal Inggris Chris Adcock/ Gabriella Adcock. Pasangan muda Indonesia tersebut memenangkan pertandingan sengit dengan skor 24-22 18-21 21-16. Pada babak kedua, Alfian/ Annisa bakal menghadapi ganda campuran Belanda, Jacco Arends/ Selena Piek. Sedangkan Riky Widianto/ Richi Puspita Dili di babak kedua menghadapi juara dunia unggulan 1, Zhang Nan/Zhao Yunlei.
Pasangan Ronald Alexander/ Melati Daeva Oktaviani menantang juara Eropa asal Denmark, Christinna Pedersen/ Joachim Fischer Nielsen. Sementara Tontowi Ahmad/ Liliyana Natsir bakal melawan pasangan Denmark lainnya, Kim Astrup/ Line Kjaersfeldt.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H