Mohon tunggu...
Yos Mo
Yos Mo Mohon Tunggu... Editor - Tourism worker until 2010; Digipreneur since 2010

you can contact me at bolafanatik(at)Gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Inovasi Artikel Utama

Kerja Sama Harmonis demi Kemeriahan Kompasianival 2015

17 Desember 2015   20:24 Diperbarui: 18 Desember 2015   11:06 468
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

REFFRAIN

Hari Minggu pukul 8 pagi aku telah tiba di Gandaria City membawa banyak hadiah dari lokasi penginapan. Ternyata belum ada satu pun orang di sana selain satpam. Akhirnya diriku pergi dari Gandaria City untuk sarapan, lalu pergi ke warnet untuk rilis artikel kegiatan KOPROL di hari pertama Kompasianival. Aku terpaksa ke warnet, karena artikel tersebut berisi banyak foto, sehingga susah diupload gunakan akses internet paket data biasa.

Jam 9 pagi aku mendapat kabar pihak percetakan kaos tidak bisa menetapi janjinya menyerahkan pesananku, yang membuat diriku marah besar dan memutuskan selesai hubungan dengan percetakan kaos tersebut dengan kompensasi diberikan ganti uang ongkos kirim, karena ada pemesan kaos KOPROL yang berasal dari luar daerah. Saat itu juga aku mengutus seorang rekan di Bekasi untuk mencetak kaos di tempat lain. 

Aku kembali di area booth komunitas pada pukul 10 pagi. Ternyata di sana kang Pepih Nugraha sedang duduk lesehan dengan beberapa Kompasianer. Kemudian aku berbincang dengan kang Pepih, berkoordinasi tentang teknis perlombaan catur. Kang Pepih lalu pamit sebentar untuk mengganti pakaian. Tak lama berselang datang Bowo Susilo yang mau bantu jaga booth. Kami lantas mulai sibuk mempersiapkan berbagai hadiah bagi peserta catur. 

(kang Pepih Nugraha saat tanding catur)

Pertandingan catur lantas dimulai pukul setengah 12 siang. Aku sangat senang banyak orang yang berkunjung melihat pertandingan catur. Begitu memasuki jam 1 siang, dengan terpaksa kang Pepih tidak bisa tampil melawan penantang terakhir lomba catur, karena kang Pepih harus dampingi tamu VVIP Menteri Rizal Ramli. 

Saat makan siang, Alfonsius Billy tiba di booth KOPROL. Seusai makan, kami mulai sibuk mempersiapkan registrasi ulang dan hadiah goody bag kepada peserta senam SKJ. Hingga pukul 3 sore baru ada kurang dari 30 orang yang registrasi ulang, instruktur dan peraga senam berpengalaman yang ku undang belum datang. Akhirnya ku berinisiatif berkeliling mengajak orang-orang yang ada di booth komunitas lain untuk mendaftar senam. Pukul setengah 4 sore, aku lega karena rombongan undanganku tiba. 

(registrasi peserta senam)

Aku langsung mengajak instruktur senam untuk briefing dengan mas Reza serta mbak Kiki di sekitar area panggung utama, dan menitipkan registrasi ulang peserta senam kepada Bowo dan Alfonsius. Pada saat briefing tersebut, host ikutan nimbrung. Kita menyepakati berbagai hal yang akan dibuat dalam kegiatan bertajuk Flashmob SKJ Coca Cola Indonesia SeGar. 

Seusai briefing, sayangnya kondisi cuaca di area terbuka sedang turun hujan. Akhirnya batal agenda kegiatan olahraga yang telah direncanakan KOPROL. Jelang jam 5 sore aku mulai sibuk wara-wiri mengingatkan rekan Kompasianer yang telah daftar senam, agar segera mengenakan kaos warna merah bertuliskan #Brrrgerak30 yang sebelumnya telah dibagikan. 

Waktu kegiatan senam sedikit molor dari yang ditentukan pukul 17:20, karena ada tanding catur dadakan antara Pepih NUgraha lawan Grand Master Medina Aulia. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun