Jika kita akan menyewa kamar kos, pastikan segala sesuatu melalui pemeriksaan dan kebersihan ulang. Pastikan pula tempat tidur dan kamar mandi di dalam kamar. Kedua area itu harus bersih, higienis, karena mungkin kita akan tempati setidaknya setahun lamanya.
Terakhir pastikan peraturan apakah ketat dan jelas. Sebagai calon penghuni kos justru senang jika peraturan ketat diterapkan menyangkut keamanan kita secara pribadi. Tapi bukan kehujanan di luar pintu karena pegawai kos ketiduran.
Dimanapun, indekos atau apartemen, baik-baiklah menjaga diri. Selalu berdoa agar dijauhkan dari orang-orang yang ingin berbuat jahat terhadap kita atau anak-anak kita.
Begitulah kisah seputar rumah kos, hotel dan tip mencari tempat indekos yang aman. Bagi yang berniat membangun bisnis kos-kosan dapat menyiapkan ketentuan tersebut.
Tulisan ini berdasar pengalaman, pengamatan dan wawancara seorang pemakai jasa PSK, sekaligus PSK terkait di hotel yang terjadi beberapa tahun silam.
Bisnis prostitusi memang dapat diendus namun kita sering terkecoh karena hampir tidak terbukti sebab dilakukan terselubung.
Semoga bermanfaat.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI