Tetapi dengan kehadiran para penggemar di Puskas Arena rupanya belum mampu membawa Hungaria untuk meraih kemenangan saat melawan Portugal.
Portugal merupakan lawan yang sulit bagi Hungaria, pasalnya Portugal merupakan juara bertahan Euro 2016. Tetapi Hungaria bukan team yang bisa dianggap sebelah mata. Apalagi Hungaria tampil dengan dukungan penuh dari para supporternya.
Berikut susunan pemain dari team Hungaria dan Teammkstnya Portugal:
Hungaria (2-5-2): Pater Gulacsi, Endre Botka, Wili Orban, Attila Szalai, Geogo Lovrencsics, Larizio Klenheisler (David Siger 78'), Adam Nagy (Roland Varga 88'), Andreas Schafer (Loic Nego 65'), Attila Fiola (Kevin Varga 88'), Adam Szalai, Roland sallai (Szabolcs Schon 77').
Portugal (4-3-3):Rui Patricio, Raphael Guerreiro, Pepe, Ruben Dias, Nelson Semedo, Bruno Fernandes (Joao Moritinho 89'), William Carvalho (Renato Sanches 81'), Danilo Pereira, bernando Silva (Rafa Silva 71'), Diego Jota (Andre Silva 81'), Cristiano Ronaldo.
Sejak peluit dibunyikan tanda dimulainya pertandingan, baik Hungaria dan Portugal langsung memainkan permainan dengan cepat dan akurat. Peluang pertama didapatkan Portugal melalui serangan balik di menit ke-5 lewat sepakan kaki Diego Jorta yang mampu ditepis dengan sangat baik oleh Peter Gulacsi.
Pada menit ke-19, Ronaldo mendapat umpan panjang dari Pepe dan ia tinggal berhadapan sendiri dengan Gulacsi. Namun usaha itu masih bisa digagalkan oleh sang kiper. Tetapi jika gol sekalipun, usaha Cristian Ronaldo akan menjadi sia-sia karena ia sebelumnya terperangkap offsid
Tiga gol terjadi pada saat babak kedua, bahkan jika tidak dianulir pada laga tersebut akan ada empat gol. Serangan dari Szabolcs Schon lebih dulu memberi kejutan dengan menjebol gawang Portugal melalui serangan balik. Ternyata saat itu hukum garis membatalkan lantaran Szabolcs Schon masuk jebakan offside.
Para pemain Hungaria yang awalnya terlihat Bahagia, pun harus batal melakukan selebrasi dan sempat mengajukan protes terhadap wasit. Namun dalam tayangan ulang, menunjukkan bahwa hakim garis tampak telah mengangkat bendera offside.
Jelang pertandingan antara Hungaria vs Portugal usai, justru timnas dari Portugal mencetak gol pertama yang dicetak oleh Raphael dimenit 84 melalui tendangan kaki kiri dari ujung kotak pinalti. Dan bola malah mengenai salah satu pemain lawan dan berbelok arah menjadikan skor 0-1.