DI luar dugaan, justru form original Z yang mampu mengalahkan Destrudos. Saya pikir, setidaknya Delta Rise Claw lah, atau medal baru untuk senjata baru. Life battery Z sudah nyaris habis, namun Haruki atau Z mendapat transmisi enerji dari orang-orang yang mendukungnya. Kekuatan spiritual ini lah yang menjadi final finisher, zetsium beam yang juga mengakhiri drama Destrudos. Bagi saya, ini adalah moemen pembuktian bahwa kekuatan Ultraman bukan karena varians form saja, namun lebih bertumpu pada kekuatan yang ada di dalam diri.
Itulah 10 alasan mengapa serial Ultraman Z adalah serial terbaik menandingi New Generation menurut versi Calvin Channel. Rasanya ngga bisa move on mengetahui sabtu depan sudah ngga ada lagi premiere serial Ultraman Z. Gimana menurut kalian?
Pastinya, semua paparan di atas sifatnya sangat subyektif dan bukan sebuah generalisasi.
Btw, ada rumor bahwa serial Z akan dilanjut menjadi 50 episod seperti Mebius. Terus terang, saya kurang setuju jika serial Z jadi 50. Terlalu lama, bisa jadi membuat greget itu hilang, dan Z ngga lagi memorable karena jadi antiklimaks.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H