Mohon tunggu...
Hadi Saksono
Hadi Saksono Mohon Tunggu... Jurnalis - AADC (Apa Aja Dijadikan Coretan)

Vox Populi Vox Dangdut

Selanjutnya

Tutup

Music Pilihan

Kisah KDRT, Lagu Cengeng, dan Istana Kepresidenan

16 Oktober 2022   06:17 Diperbarui: 16 Oktober 2022   06:34 716
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Headline harian Kompas 25 Agustus 1988 yang memberitakan larangan memutar lagu-lagu cengeng. (Sumber foto: Hai.grid.id)

Mendiang Rinto Harahap sendiri saat peluncuran album The Masterpiece of Rinto Harahap with Tohpati di Jakarta pada 2010 lalu menegaskan, dirinya keberatan dengan cap lagu cengeng yang disematkan pada karya-karyanya. Menurut pencipta lagu Gelas-gelas Kaca ini, lagunya bukanlah cengeng, melainkan lebih berkesan sedih. 

Akan tetapi, setelah gema pelarangan musik cengeng mereda, lagu-lagu sedih dan mendayu, terutama soal percintaan, kembali mewarnai jagad musik Indonesia.

Hingga pada puncaknya, penyanyi cilik Farrel Prayoga menyanyikan lagu Ojo Dibandingke, langsung di Istana Negara di hadapan para pimpinan negeri ini. Lagu ciptaan Abah Lala itu didendangkan Farrel pada Upacara HUT RI ke-77, pada 17 Agustus 2022.

Kurang cengeng apa lagu ini? Ojo Dibandingke menggambarkan tentang perasaan seseorang yang tak ingin-dibandingkan dengan orang lain oleh pujaan hatinya, karena dirinya pasti jauh beda dengan sosok yang dibandingkan itu.

Jelas bedo yen dibandingke (jelas beda jika dibandingkan)

Ora ono sing tak pamerke (tak ada yang ku (bisa) pamerkan)

Aku ra iso yen kon gawe-gawe (aku tak bisa jika disuruh berdusta)

Jujur, sak onone ((aku) jujur apa adanya)

Lagu ini tetaplah menggambarkan kesenduan hati, meskipun dibalut dengan irama dangdut koplo yang menghentak.

Demikianlah salah satu episode dunia hiburan musik Indonesia. Lagu-lagu cengeng sempat dilarang beredar pada tahun 1988 oleh Harmoko yang notabene perpanjangan tangan istana kepresidenan, akan tetapi 34 tahun kemudian lagu cengeng jugalah yang diperdengarkan di istana kepresidenan pada sebuah momen sakral.

 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Music Selengkapnya
Lihat Music Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun