Keempat, edukasi secara berkelanjutan. Banyak orang belum mengetahui masalah kesehatan mental satu ini. Sebagian manganggapnya sebagai sesuatu yang biasa dan lumrah adanya. Ini menunjukkan tingkat literasi masyarakat tentang baby blues syndrome masih rendah.
Tanggung jawab pemerintah memberikan edukasi dan penyadaran kepada masyarakat secara umum dan calon orang tua khususnya. Edukasi terkait dengan bahayanya masalah kesehatan mental sekaligus cara mengatasinya.
Wanita sebagai Tulang Punggung Negara
Harus diakui, peran wanita atau ibu sangat menentukan kemajuan bangsa dan negara. Sebab, fondasi pertama dan utama dimulai dari keluarga yang ditentukan oleh kualitas sang ibu serta ayahnya
Keharmonisan keluarga adalah pilar bagi tegaknya peradaban bangsa Indonesia dan gambaran kondisi sebuah negara. Angka 57% pengidap gejala baby blues menggambarkan sejauh mana negara hadir memperhatikan wanita dan keluarga.
Tak ayal, bila negara memperhatikan para wanitanya, menghormati dan megangkat hak serta martabatnya maka, dapat dipastikan negara dan bangsa akan maju. Sebaliknya, bilamana kita merendahkan para wanita, maka sesungguhnya kita sedang berada dalam kemunduran.
Ibarat kata, wanita adalah tulang punggung negara. Bila tulang punggungnya bengkok, jangan berharap perjalanan bangsa ini akan lurus, jika tulang punggungnya lemah, jangan pernah harap bangsa dan negara Indonesia akan kuat.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H