Berkat tambahan poin penuh di kandang RB Salzburg, koleksi total Brest menjadi 6 poin. Membuat klub asal Prancis ini bertengger di peringkat kedua klasemen sementara fase grup.
Sekalipun hanya sementara, tetap saja ini pencapaian yang layak dibanggakan dan dirayakan. Bayangkan, Brest hanya kalah produktivitas gol dari Borussia Dortmund di puncak klasemen, serta jauuuuh mengungguli klub-klub top Eropa seperti Liverpool, Juventus, dan Manchester City.
Namun demikian Eric Roy dan pasukannya musti bersiap-siap. Ujian sesungguhnya bagi mereka bakal tersaji pada matchday ketiga, yakni kala menjamu Bayer Leverkusen pada 23 Oktober mendatang.
Duel ini bakal menarik karena kedua tim sama-sama meraup kemenangan di dua partai pembuka. Lalu baik Brest maupun Leverkusen mempunyai produktivitas gol beda-beda tipis. Satunya 6-1, sedangkan lainnya 5-0.
Dari catatan jumlah gol kedua tim, sudah tergambar apa yang bakal menjadi tantangan terbesar Brest. Ya, menembus pertahanan kokoh Leverkusen yang masih perawan dalam dua matchday awal.
Para pemain Feyenoord Rotterdam dan AC Milan tak mampu melakukannya. Akankah justru Abdallah Sima yang bisa, sekaligus menambah koleksi golnya menjadi 4 atau bahkan 5?
Talang Datar, 3 Oktober 2024
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H