Mohon tunggu...
Eko Nurhuda
Eko Nurhuda Mohon Tunggu... Penulis - Pekerja Serabutan

Peminat sejarah dan penikmat sepak bola. Tulisannya pernah dimuat di Tabloid BOLA, BOLAVaganza, FourFourTwo Indonesia, detikSport, juga Jambi Ekspres, Telusuri.id dan Mojok.co. Sempat pula menelurkan beberapa buku seputar blog-internet. Kini berkecimpung di dunia novel online dan digital self-publishing.

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Kilas Balik Proses Naturalisasi Otavio Dutra yang Bikin Terharu

27 September 2023   09:27 Diperbarui: 27 September 2023   09:43 664
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
FOTO: Twitter.com/bolabangetidn

Tak cuma menguasai bahasa Indonesia dengan cepat, Dutra juga berinisiatif menghafalkan lagu kebangsaan Indonesia Raya dan Pancasila. Ini ia lakukan jauh sebelum tebersit rencana melakukan naturalisasi menjadi WNI, tepatnya sejak 2011 lalu.

Tak heran, ketika dites oleh anggota Komisi X DPR RI yang tengah mengadakan rapat kerja bersama Kementerian Pemuda dan Olahraga di Senayan, 24 Juli 2019, Dutra dengan lancar menyanyikan lagu Indonesia Raya dan menyebut Pancasila.

Buntutnya, Dutra langsung memperoleh rekomendasi positif dari Komisi X DPR RI, sebelum akhirnya mendapat surat pengesahan dari Presiden Joko Widodo dan mengucapkan sumpah setia kepada NKRI.

"Saya tidak sabar menjalani sumpah itu. Setelah menunggu lama, saya akan menjalani proses akhir," demikian kata Dutra jelang pengambilan sumpah, seperti dilansir dari Bola.com.

Proses naturalisasi Dutra juga dipicu pemanggilan mengikuti training center oleh pelatih timnas (kala itu) Simon McMenemy. Ia bahkan sudah mengikuti serangkaian pemusatan latihan bersama Tim Garuda pada Agustus 2019.

Lebih jauh, nama Dutra masuk dalam daftar skuat timnas untuk Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia di Grup G. Namun kemudian McMenemy mencoret nama Dutra karena ternyata si pemain masih berstatus warga negara Brasil.

Ketika kemudian mengantongi paspor Republik Indonesia, keinginan Dutra untuk membela timnas tak lagi terbendung. Sayang, ia harus menunda debut bersama Tim Garuda lebih lama lagi.

Sedianya McMenemy ingin membawa serta Dutra ke Dubai untuk menghadapi Uni Emirat Arab pada 10 Oktober 2019. Namun visa untuk bek tersebut tak kunjung keluar hingga hari pertandingan.

Akhirnya, Dutra baru bisa melakoni debut sebagai pemain timnas Indonesia lima hari berselang ketika menjamu Vietnam di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar.

Mulai Redup?

Awal tahun 2020, Dutra pindah ke ibu kota untuk bergabung dengan Persija Jakarta. Namun musim perdananya sebagai penggawa Macan Kemayoran berantakan gara-gara wabah Covid-19. Liga 1 dihentikan.

Dutra baru mendapat kesempatan unjuk gigi pada musim kedua di Jakarta. Ia tampil reguler di Liga 1 dan turut mempersembahkan trofi juara dalam ajang Piala Menpora 2021.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun