Mohon tunggu...
Bumi Dinasty Alexander
Bumi Dinasty Alexander Mohon Tunggu... -

Pray, Plan and Play the best. Innovate nothing to be something, develop nobody to be somebody! Live by miracle, favor and grace of Jesus Christ. I am mission driven, not money driven. A nobody trying to tell everybody about somebody. Living to know Jesus Christ, dying to make Him known. ε(•̃⌣•̃)з‎

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Marah

2 Maret 2012   17:03 Diperbarui: 25 Juni 2015   08:36 17877
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

"Amarah manusia tidak mengerjakan kebenaran di hadapan Tuhan"

Setiap kita mungkin seringkali mengalami yang namanya marah. Marah karena masalah sepele atau masalah yang besar. Seringkali kemarahan muncul karena kenyataan yang tidak sesuai dengan yang selama ini kita inginkan. Sederhananya, marah merupakan bentuk ekspresi dari rasa kekecewaan yang mendalam.

Marah bukanlah sebuah dosa. Anda bisa setuju atau tidak. Tapi menurut saya secara pribadi, marah akan menjadi dosa jika kemarahan tersebut di ekspresikan dengan cara berlebihan, sehingga merugikan diri sendiri atau orang lain.  Marah jangan dipendam karena akan merusak emosi. Jadi lepaskan saja asalkan dilakukan dengan wajar dan segera bisa dikendalikan.

Marah adalah bentuk emosional yang sangat manusiawi. Marah itu wajar, tapi pastikan Anda menggunakan kemarahan itu untuk kebaikan diri dan sesama. Contoh sederhananya, marah ketika melihat teman buang sampah sembarangan. Bentuk positif dari kemarahan bisa berbentuk menegur dengan sopan teman tersebut. Bentuk negatifnya bisa berbentuk mencaci maki si teman karena membuang sampah sembarangan. Kemarahan yang bermanfaat bukan kemarahan yang ingin membalas atau menyakiti orang lain, tetapi marah yang mendidik dan membangun.

Marah yang tidak bisa di kendalikan akan menjatuhkan kharisma seseorang bahkan mampu melahirkan persoalan baru. Marah yang bermanfaat adalah marah yang tepat dan sudah dikelola dengan baik. Terkadang kemarahan muncul ketika fisik Anda dalam keadaan down atau kelelahan. Sehingga gampang tersinggung dan sangat sensitif.

Marah itu nikmatnya hanya sesaat, tapi penyesalannya bisa seumur hidup. Sehingga banyak yang akan bertanya, "apa yang harus saya lakukan dengan kemarahan saya sehingga tidak melahirkan penyesalan seumur hidup?"

Ketika rasa marah hadir dalam diri saya, yang bisa saya lakukan pertama kali adalah menyebut nama Tuhan sambil menarik nafas dalam-dalam lalu menghembuskannya pelan-pelan. Saya melakukannya berulang-ulang hingga rasa marah itu reda.

Sulit? Mungkin ketika diawal-awal melakukannya akan terasa sulit. Tetapi ketika Anda membiasakan diri Anda maka Anda pasti bisa. Ketika hati sudah mulai tenang maka logika pun bisa dikendalikan. Sehingga kita bisa melihat solusi untuk menyelesaikan masalah yang membuat Anda marah.

Jangan memelihara rasa marah Anda. Menjadikan marah sebagai karakter pribadi yang permanen akan membuat Anda mendapat gelar MBA (Management by Anger).

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun