Mohon tunggu...
Budiono
Budiono Mohon Tunggu... Foto/Videografer - Selamat membaca tulisan saya.

Subscribe channel YouTube saya: Berbudi TV

Selanjutnya

Tutup

Money Pilihan

Membongkar Mitos Seputar Investasi, Faktanya Semua Bisa Investasi!

4 November 2017   16:08 Diperbarui: 4 November 2017   17:29 920
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Ketiga, ada mitos bahwa investasi itu mahal dan hanya bisa dilakukan orang-orang kaya. Mitos ini tidak berlaku bagi investasi reksa dana karena faktanya, investasi di reksa dana tidak membutuhkan modal besar. Hanya dengan uang Rp. 100 ribu saja, semua orang bisa berinvestasi di reksa dana. Biaya yang dibebankan dalam pembukaan rekening dan transaksi reksa dana pun terbilang ringan. Hal ini didukung dengan struktur biaya yang transparan. Semua biaya yang dibebankan pun relatif sangat kecil dibandingkan dengan potensi imbal hasil yang bisa didapatkan nasabah.

Keempat, ada mitos bahwa investasi itu ribet sehingga banyak orang malas untuk memulainya. Kenyataannya tidak seperti itu. Seiring dengan kemajuan teknologi, transaksi investasi reksa dana menjadi semakin mudah dengan memanfaatkan fasilitas Internet banking dan mobile banking, serta aplikasi seluler berbasis fintech yang terus berkembang saat ini. Kini semua transaksi investasi reksa dana bisa dilakukan dalam genggaman, tidak perlu lagi pergi ke kantor cabang dan mengisi formulir untuk melakukan transaksi. Selain itu, bukti transaksi, beserta laporan hasil dan saldo investasi pun tersedia dan dapat diunduh secara online. Tentu hal ini memudahkan kita dalam memantau hasil dan saldo investasi yang kita miliki.

Ternyata semua mitos seputar investasi bisa terpecahkan dengan produk investasi reksa dana. Reksa dana sendiri merupakan instrumen investasi yang menjadi wadah untuk menghimpun dana masyarakat untuk diinvestasikan ke dalam portofolio efek atau surat berharga oleh manajer investasi. Reksa dana dibedakan menjadi empat jenis berdasarkan instrumen surat berharga yang mendasarinya, yaitu reksa dana pasar uang, reksa dana pendapatan tetap, reksa dana campuran, dan reksa dana saham.

Investasi di reksa dana bersifat fleksibel dan dapatkan disesuaikan dengan tujuan investasi, jangka waktu, dan profil risiko serta potensi imbal hasil yang ingin diperoleh investor. Misalnya, bagi pemula yang ingin berinvestasi jangka pendek dengan risiko yang rendah bisa memilih reksa dana pasar uang. Sementara bagi investor yang menginginkan potensi imbal hasil yang tinggi dalam jangka panjang dengan tingkat risiko yang tinggi, bisa memilih reksa dana saham. Bagi investor yang memiliki profil risiko sedang atau moderat bisa memilih reksadana pendapatan tetap atau reksa dana campuran.

Kemajuan teknologi, khususnya di bidang fintech pun semakin membuka kesempatan bagi masyarakat luas untuk bisa berinvestasi di reksa dana, salah satunya melalui aplikasi PayPro. Aplikasi ini memiliki fitur untuk melakukan transaksi investasi di Reksa Dana BNP Paribas secara online. Untuk membuka Reksa Dana BNP Paribas, calon investor tidak lagi harus antre di kantor cabang bank untuk membuka rekening dan melakukan penempatan reksa dana. Semua bisa dilakukan secara mudah dan praktis dengan aplikasi PayPro. Selain itu, menu ini dilengkapi juga dengan informasi yang lengkap tentang investasi dan produk investasi yang ditawarkan. Investasi reksa dana pun menjadi semakin mudah menggunakan aplikasi PayPro.

Pembahasan dalam Kompasiana Nangkring kali ini benar-benar bermanfaat dan telah membongkar semua mitos investasi yang selama ini membuat orang takut untuk mulai berinvestasi. Investasi kini sudah semakin inklusif sehingga dapat dilakukan siapa saja, kapan saja, dan di mana saja. Hal ini sejalan dengan kampanye yang sedang digalakan oleh BNP Paribas Investment Partners dengan tagar #AkuBisaInvestasi. Saatnya mulai berinvestasi untuk masa depan yang lebih baik!

Sebagai informasi tambahan, saya sendiri sudah melakukan investasi di Reksa Dana BNP Paribas sejak empat tahun lalu. Salah satu reksa dana yang saya miliki adalah Reksa Dana Syariah BNP Paribas Pesona Syariah yang dikelola BNP Paribas Investment Partners. Reksa dana ini terdiri dari minimum 80% saham yang sesuai syariah dan maksimum 20% instrumen pasar uang syariah. Pertumbuhan imbal hasilnya pun memiliki kinerja yang memuaskan. Reksa dana syariah bisa menjadi solusi bagi masyarakat yang ingin menginvestasikan uangnya sesuai dengan prinsip syariah.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun