Mohon tunggu...
Budi Susilo
Budi Susilo Mohon Tunggu... Lainnya - Bukan Guru

Nulis yang ringan-ringan saja. Males mikir berat-berat.

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Bangun Keluhuran Bangsa, Tinggalkan Makian dan Perkataan Kasar

26 Mei 2021   08:57 Diperbarui: 26 Mei 2021   09:10 374
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gambar Candi Borobudur yang biasanya digunakan sebagai pusat perayaan Waisak oleh Qwertyvied dari pixabay.com

Tahun 1975. Pada sebuah ujung pertigaan. Sebuah sedan diserempet jip.

Tergopoh-gopoh, pengemudi sedan membuka pintu, menghampiri penabraknya. Dengan rendah hati meminta maaf kepada pengemudi jip, karena pengemudi sedan lalai menghidupkan lampu sein ketika hendak berbelok.

Tahun 2015. Pada sebuah ujung pertigaan. Sebuah mobil sport diserempet mobil mewah.

Tergopoh-gopoh, pengemudi mobil sport membuka pintu, menghampiri penabraknya. Dengan marah memaki pengemudi mobil mewah, kendati pengemudi mobil sport lalai menghidupkan lampu sein ketika hendak berbelok.

Peluru kata-kata yang meluncur dari mulut pengemudi sport dibalas dengan rentetan frasa dari kerongkongan pengemudi mobil mewah. Lalu dengan cepat masing-masing wajah memerah karena marah itu saling menodongkan senjata. Saling menyiapkan percakapan dengan peluru.

***

Begitulah secuil ilustrasi yang merefleksikan keadaan sosial yang diliputi nada permusuhan, perang kata maupun peluru, periksakan/penindasan, aksi pencurian duit rakyat, anak membunuh orang tua, orang tua melenyapkan nyawa anak sendiri, bara iri dengki dan benci, dendam, intoleransi, dan segala bentuk terpuruknya cinta kasih di antara sesama makhluk.

Kemudian, saya larut di dalam kehidupan yang mulai luntur nilai luhur tersebut. Gemerlap, tapi gelap. Gempita, namun penuh nestapa.

Dalam keadaan demikian saya bertemu dengan Mas Bambang. Bukan Mas Bambang Syairudin, Kompasianer ramah yang rajin menyapa itu lho!

Pria kelahiran Jawa Timur itu bak oasis di tengah keringnya cinta kasih. Lulusan pesantren itu mengenalkan saya kepada nilai-nilai cinta kasih kepada sesama makhluk. Maka, keinginan untuk menyakiti dan merugikan orang lain diredam. Juga berlaku kasih dengan berbagai bentuk, termasuk bersedekah.

Pria bersuara sejuk tidak meledak-ledak itu juga mengajak kepada makna pembebasan. Saya diminta membeli ikan yang merupakan pakan predator semampunya. Lalu makhluk-makhluk tersebut dilepaskan ke telaga atau sungai mengalir.

Itulah pembebasan. Mengembalikan makhluk hidup kepada kehidupannya. Pembebasan serupa dilakukan kepada burung-burung yang dikerangkeng untuk diperjualbelikan.

Tidak hanya bermakna simbolik, tetapi itu sebentuk latihan bagi saya untuk menurunkan ego, agar mampu memahami makna cinta kasih yang sejati.

Pekerti itu diamanatkan oleh leluhur melalui Bhinneka Tunggal Ika.

Dikutip dari Kompas.id, semboyan Bhinneka Tunggal Ika yang disebut dalam kitab karya Mpu Tantular (abad ke-14), Kakawin Sutasoma berperan penting dalam:

  1. Membangun persatuan bangsa.
  2. Membangun kehidupan bangsa.
  3. Pedoman peraturan dan kebijakan yang menghargai kebersamaan.
  4. Menjaga perdamaian Indonesia.
  5. Melestarikan cita-cita mulia leluhur bangsa.

Dengan itu, lebih diperkuat lagi nilai-nilai luhur yang melekat pada bangsa Indonesia, semisal: mengedepankan cinta kasih, saling menghargai, saling menghormati, jujur, bergotong-royong, dan seterusnya.

Untuk itu, seyogianya kita mulai menanggalkan kebiasaan saling mencaci-maki, berkata kotor, rasa iri, dengki, serta benci.

***  

Hari ini, tanggal 26 Mei 2021, merupakan momentum:

  1. Kelahiran Siddharta Gautama, 623 SM.
  2. Pencapaian penerangan sempurna Siddharta Gautama, 588 SM.
  3. Parinibbana atau wafatnya Buddha Gautama, 543 SM.

Perayaan Trisuci Waisak 2565/2021 dengan tema "Cinta Kasih Membangun Keluhuran Bangsa" adalah salah satu kesempatan untuk menguatkan nilai-nilai luhur bangsa.

Maka dari itu, mari kita bangun kembali keluhuran bangsa Indonesia melalui cinta kasih. Kerangkeng dan pendam energi negatif, seperti: perkataan kasar, kotor, dan bermakna kebencian.

Selamat merayakan Trisuci Waisak 2565/2021. Bangkit Bersatu untuk Indonesia Maju dengan Membangun Keluhuran Bangsa

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun