Pikiran saya Kembali terbuka dengan konsep konsep baru yang disajikan pada modul 1.2. Saya merasa mendapat pencerahan. Hal itu membuat saya merasa senang dan bersemangat untuk menerapkan konsep tersebut dalam keseharian kegiatan belajar mengajar di sekolah. Saya juga merasa ingin tahu apalagi konsep baru yang akan saya dapatkan di modul modul selanjutnya.
Pada saat ruang kolaborasi saya merasa bersemangat karena dari tugas kelompok yang diberikan, memantik saya untuk berpikir inovatif. Saya menyampaikan ide tugas rancangan kegiatan kepada teman-teman sekelompok. Saya senang karena mereka menyetujui dan antusias serta saling mendukung hingga bahan presentasi tuntas dikerjakan
Findings (Pembelajaran)
Setelah mempelajari modul 1.2, saya jadi mengetahui tentang nilai-nilai dan peran guru penggerak. Ini penting untuk dipahami di awal Pendidikan guru penggerak (PGP) ini agar saya dapat memaknai dan menjiwai keikutsertaan saya dalam PGP, sehingga ada perubahan positif dalam diri saya dan dapat berdampak kepada rekan guru sejawat maupun kepada siswa.
Saya juga mendapat pembelajaran mengenai bagaimana cara kerja otak. Hal ini cukup membuat pikiran saya terbuka agar lebih memahami bagaimana kondisi siswa. Dengan demikian saya dapat membuat bersikap atau bertindak yang tepat dalam menghadapi beraneka ragam kondisi siswa saat kegiatan belajar di kelas. Saya menyadari ternyata saya salah dalam menyikapi siswa yang mengalami kesulitan belajar.
Future (Penerapan)
Terdapat beberapa rencana penerapan yang akan saya lakukan terkait hal hal yang sudah dipelajari di modul 1.2. Saya akan berusaha memunculkan nilai dan peran guru penggerak yang masih kurang terlihat pada diri saya. Untuk itu saya akan tindak lanjuti dengan belajar melalui ikut pelatihan dan saling berbagi praktik baik dengan guru rekan sejawat di dalam sekolah maupun luar sekolah. Saya juga mengikuti komunitas-komunitas guru yang didalamnya terdapat guru-guru yang menunjukkan nilai dan peran guru penggerak sehingga bisa saya contoh.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H