Mohon tunggu...
Angga Bratadharma
Angga Bratadharma Mohon Tunggu... lainnya -

Pembaca dan Penulis More Info visit my blog : Bratadharma.blogspot.com

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Artikel Utama

Mengenal Kekayaan Bangsa di TMII

22 Maret 2015   10:39 Diperbarui: 17 Juni 2015   09:18 175
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

TMII merupakan rangkuman kebudayaan Indonesia yang mencakup berbagai aspek kehidupan sehari-hari masyarakat di seluruh provinsi yang ada di Indonesia ini, dengan ditampilkan dalam anjungan daerah berbentuk tradisional, serta menampilkan aneka busana, tarian, adat istiadat, kebiasaan, alat musik, dan semacamnya. Bahkan, di tengah-tengah TMII terdapat danau besar dengan beberapa daratan yang berbentuk pulau-pulau di Indonesia. Benar-benar menggambarkan betapa hebatnya posisi Indonesia.

Kekayaan keanekaragaman budaya Indonesia bisa dengan mudah dilihat hanya dengan berkunjung di TMII. Banyak hal yang bisa dipelajari, bahkan harusnya menjadi pemersatu bangsa karena meningkatkan kesadaran bahwa meski kita memiliki perbedaan budaya, bahasa, dan adat istiadat, namun di hati kita tetap satu, yaitu Indonesia. TMII bukan hanya sekedar rangkuman budaya Indonesia, TMII didirikan juga memiliki nafas perjuangan.

Nafas perjuangan ini yang harusnya dilestarikan oleh seluruh rakyat Indonesia, terutama bagi para pemuda dan pemudi yang menjadi harapan bangsa. Karena di tangan merekalah nasib Indonesia dipertaruhkan. TMII menjadi refleksi bahwa seluruh budaya yang ada di Indonesia menjadi identitas diri sebagai bangsa Indonesia yang merdeka, berdaulat, dan bersatu.

TMII menjadi pengingat dan pemersatu bahwa seluruh budaya yang ada di Indonesia harus dilestarikan dan dijaga sebaik mungkin. Bahkan harus menjadi pemacu untuk membawa nama harum Indonesia di kancah dunia internasional. Tidak ada salahnya membanggakan Indonesia di mata dunia dengan kekayaan keanekaragaman budaya. Jika dulu pejuang berjuang dengan senjata untuk memerdekakan Indonesia, maka tidak ada salahnya saat ini kita berjuang menggunakan kekayaan budaya kita untuk mengangkat tinggi-tinggi harkat dan derajat Indonesia.

TMII bukan sekedar alat pemersatu bangsa, tapi TMII adalah simbol pemersatu bangsa, yakni meski kita berbeda-beda tapi tetap satu. Hal ini bisa kita lihat meski tiap kebudayaan di TMII berbeda-beda tapi tetap berada di satu kawasan TMII, yang artinya TMII juga tidak memberikan jurang pemisah antara satu daerah dengan daerah lain. Bahkan, menjadi pemerkaya wawasan bahwa keanekaragaman merupakan alat pemersatu bangsa.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun