Mohon tunggu...
Aditya Wijaya
Aditya Wijaya Mohon Tunggu... Foto/Videografer - Videografer

Pengelola kanal bola Youtube @jurnalnetijen

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Jordan Pickford, Botol Air dan Adu Penalti Inggris

7 Juli 2024   13:28 Diperbarui: 7 Juli 2024   13:37 302
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
AFP/ADRIAN DENNIS via Kompas.com

Inggris berhasil melenggang ke babak semifinal Euro 2024 setelah menang adu penalti atas Swiss. Salah satu sosok mencuri perhatian dalam laga berlangsung di Stadion Dusseldorf Arena, Dusseldorf, Minggu (7/7), itu ialah Jordan Pickford.

Sebab, satu penyelamatan penalti Pickford pada laga yang berakhir dengan skor 5-3 (1-1) tersebut menjadi salah satu kunci kemenangan The Three Lions.

Tepatnya saat kiper berusia 30 tahun itu berhasil menggagalkan algojo pertama Swiss, yaitu Manuel Akanji. Pickford menjatuhkan badan dengan melompat ke kiri dan berhasil mementahkan tendangan penalti bek Manchester City tersebut.

Penyelamatan penalti yang membuat nama Pickford ramai diperbincangkan. Hal itu menyusul beredarnya foto Pickford menenteng botol air minumnya yang bertuliskan list alias daftar nama pemain Swiss dan kebiasaan arah tendangan penaltinya.

"Pickford mengerjakan pekerjaan rumahnya," tulis akun Instagram @euro2024 yang menggunggah foto viral tersebut.

Meskipun empat eksekutor Swiss lainnya berhasil menggetarkan jala gawang Pickford, namun contekan di botol air minumnya itu terbukti ampuh. 

Karena arah tendangan Akanji sesuai dengan apa yang tertulis di botol, yakni "Akanji- Drive Left" alias menendang ke kiri. Pickford pun melakukan tugasnya sesuai contekan.

Instagram.com/euro2024
Instagram.com/euro2024

Momen penyelamatan krusial yang membuat lima eksekutor penalti Inggris, yaitu Cole Palmer, Jude Bellingham, Bukayo Saka, Ivan Toney, dan Trent Alexander-Arnold, sukses menjalankan tugasnya. 

Namun siapa sangka, kebiasaan kiper jebolan akademi Sunderland itu sudah diterapkan sejak lama. Contekan botol air minum Pickford pertama kali bocor saat Inggris menang adu penalti 4-3 melawan Kolombia di babak 16 besar Piala Dunia 2018 di Rusia.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun