Mohon tunggu...
Binti Fatichatun Nafiah
Binti Fatichatun Nafiah Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswi Ekonomi Syariah IAIN Tulungagung

Tetaplah pada potensi kita, lihat masa depan secara positif dan tetaplah penuh harapan

Selanjutnya

Tutup

Financial Artikel Utama

Financial Hacks for Millennials: Tips agar Uang Tidak Mengendalikanmu!

13 Oktober 2021   12:53 Diperbarui: 19 Oktober 2021   02:38 1218
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Tips menabung Kakebo atau tips menabung untuk pelajar dan sebagainya. (Shutterstock)

4. Cerdas Menanggapi Promosi

Masih banyak dari individu yang tertarik dengan embel-embel 'diskon' khususnya para wanita.  

Layaknya sebuah magnet, diskon dapat menarik sekaligus menggiringmu untuk membawa barang tersebut hingga sampai di kasir dan membayarnya. Stop, jangan diteruskan! Kamu harus benar-benar bijak dalam menanggapi ini. 

Awalnya memang menggiurkan, siapa sih yang tidak suka barang diskon? Hanya saja memilah apakah barang tersebut benar-benar kamu butuhkan atau kamu hanya ingin membelinya saja. 

Karena bagaimanapun jika kamu terlena dengan hal tersebut, tanpa memikirkan apakah barang-barang tersebut dibutuhkan atau tidak. Percayalah, mereka hanya akan menumpuk di lemari dan tidak berguna.

5. Jangan Langsung Membeli, Berilah Jangka Waktu

Saat berada di sebuah toko atau pusat perbelanjaan, pasti seringkali hati berteriak ingin menebas apa saja yang tampak oleh mata. 

Alih-alih langsung pergi, biasanya kaki malah melangkah untuk melihat lebih dekat barang yang membuat hati terpikat dan secara tidak sadar akan membayar dan membawanya pulang. 

Mulai saat ini, cobalah memberi jangka waktu satu, dua, atau satu minggu sebelum memutuskan membeli barang tersebut, apakah keputusanmu tetap sama atau berubah. 

Ibaratnya, walaupun kamu telah memberi jangka satu minggu pun apabila kamu benar-benar menginginkannya, pasti kamu akan kembali dan membelinya. Tidak masalah jika itu yang terjadi, hal ini membuktikan bahwa keinginanmu bukan sekadar keinginan impulsif atau sementara. 

Namun, jika keinginanmu untuk membeli barang tersebut dalam jangka waktu yang ditentukan hilang atau sudah tidak berselera untuk membelinya, maka kamu harus bersyukur bahwa kamu bisa menjauhkan uangmu dari belanja barang-barang yang tidak semestinya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Financial Selengkapnya
Lihat Financial Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun