Mohon tunggu...
Zakiya Salsabila
Zakiya Salsabila Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Hobi Nonton Drakor

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Identitas Nasional: Pembeda Negara Indonesia dengan Negara Lain

10 November 2022   19:11 Diperbarui: 17 November 2022   01:13 1361
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Hallo kompasioner! Sudah bosankah dengan artikel-artikel yang saya posting? Saya saja sudah mulai bosan hehehe, tapi harus tetap semangat karena ini adalah bagian dari proses belajar. Kompasioner, nampaknya kali ini sedikit lebih berbeda dari artikel-artikel sebelumnya, yang biasanya rutin tiap hari Minggu saya mempostingnya, mulai sekarang dan seterusnya akan berubah menjadi hari kamis, dikarenakan ada perubahan jadwal pada mata kuliah Pancasila.

Topik artikel kali ini adalah tentang Identitas Nasional. Sampai batas mana kalian mengetahui identitas nasional dari negara Indonesia ini? Apa ciri khas menonjol dari negara kita tercinta? Supaya menambah sedikit pengetahuan kalian, mari kita bahas.

Sebelum lebih jauh, kita bahas pengertiannya terlebih dahulu. Apa itu identitas nasional? Dikutip dari buku Pendidikan Kewarganegaraan (2022) karya Deli Bunga Saravistha dkk, identitas nasional adalah ciri, tanda, atau jati diri yang melekat pada suatu bangsa yang membedakannya dengan bangsa lain.

Disisi lain, dalam Bahan Ajar Materi Pembelajaran Non Konvensional yang disusun oleh Tri Dwi Sulisworo, dkk, istilah identitas nasional (national identity) memiliki arti pada setiap katanya. Yakni dari kata identitas (identity) yang secara harfiah berarti jati diri melekat pada seseorang atau sesuatu yang membedakannya dengan yang lain. Sedangkan, kata nasional (national) merupakan identitas yang melekat pada kelompok dengan berbagai kesamaan baik budaya, agama, maupun cita-cita dan tujuan.

Dari sini dapat disimpulkan bahwa identitas nasional adalah suatu ciri khas, jati diri, simbol, karakter dan identitas yang melekat pada suatu bangsa atau negara yang dimana hal tersebut menjadi pembeda dari negara-negara lain.

Identitas nasional akan membuat suatu negara terlihat khas. Karena, identitas sendiri merujuk pada suatu hal yang dapat membedakan antara negara satu dengan negara lain. Masing-masing negara pasti memiliki identitas nasionalnya. Identitas yang dimaksud disini biasanya berupa keunikan, ciri-ciri, sifat, maupun karakter suatu bangsa.

Sekarang, apa yang membedakan negara Indonesia dengan negara lain? Karena saya suka lihat drama korea, maka saya akan ambil contoh identitas dari Negara Korea selatan hehehe, mari kita lihat perbedaannya dengan negara Indonesia.

1.  Bendera Negara

Bendera Korea Selatan, atau Taegukgi (kadang-kadang juga diromanisasi sebagai Taegeukgi) adalah bendera nasional Republik Korea. Bendera ini memiliki tiga bagian: latar belakang putih, Taeguk merah dan biru di tengah-tengah, dan empat trigram hitam, yang dipilih dari yang semula ada delapan, di setiap sudut bendera.

Sedangkan, yang menjadi bendera di negara Indonesia adalah Sang Merah Putih, ini akan sekaligus menjadi identitas nasional. Pemilihan warna ini berdasarkan filosofi warna merah berarti berani dan warna putih berarti suci, sehingga menjadi jati diri bangsa Indonesia.

2.  Bahasa Negara

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun