Anggota tubuh kita merupakan aset berharga dalam menjalani kehidupan. Sehingga, menjaga kesehatan tubuh kita merupakan hal yang mutlak dilakukan.
Salah satu anggota tubuh yang penting untuk dijaga adalah mata. Mata yang sehat adalah mata yang terbebas dari pelbagai penyakit seperti gangguan retina, mata kering, dan katarak.
Nah, artikel ini berusaha berbagi dari pengalaman pribadi, bagaimana cara menjaga kesehatan mata kita. Sebab, sampai saat ini penglihatan saya masih dalam kondisi normal. Simak penjelasan lengkapnya di bawah ini, ya!
1. Segera melihat tanaman berwarna hijau kalau mata sudah perih
Entah kenapa, tiap kali saya melihat warna hijau seperti bunga, rumput, pohon yang berwarna hijau memberi efek luar biasa bagi mata saya. Mata saya yang tadinya perih banget karena terlalu lama menatap layar laptop atau handphone, terasa lebih segar kembali.
Karenanya, di kontrakan kami, saya menyiapkan beberapa pot yang diisi bunga berwarna hijau. Saya memanfaatkan botol bekas untuk menanam bunga-bunga itu.
Tiap kali mata saya perih, saya akan menatap dedaunan bunga-bunga itu selama 15 sampai 20 menit. Atau, saya pergi ke kebun kecil milik Kong Marsa untuk mengamati tanaman hijaunya.
Ternyata, melihat warna tidak hanya memberikan efek kesegaran pada mata, tetapi juga memberikan efek pada mood (suasana hati) dan pikiran kita. Setelah pagi ini mengamati tanaman berwarna hijau di kebun kecil Kong Marsa, saya jadi tambah bersemangat untuk menulis artikel ini. He-he-he.
Dari pengalaman ini, saya menyimpulkan kalau tanaman berwarna hijau memiliki efek positif bagi kesehatan mata dan mood kita. Kalian sudah pernah mencobanya?
2. Segera pergi tidur kalau mata sudah lelah
Boleh dibilang kalau kebanyakan waktu yang saya habiskan adalah di depan layar laptop. Ya, laptop adalah kantor bagi saya. Menulis blog adalah aktivitas yang rutin saya lakukan tiap hari.
Seringkali ketika menulis tengah malam, mata saya terasa "berat" sekali, rasanya ingin segera tidur. Kadang-kadang, saya pergi tidur dan kadang-kadang menolak untuk tidur. He-he-he.