1. Tantangan untuk mencapai tujuan
Untuk mencapai tujuan yang diharapkan pastinya terdapat tantangan yang harus dihadapi. Adapun tantangannya antara lain:
a. Tantangan dari peserta didik:
Minat dan hasil belajar peserta didik masih rendah, keaktifan peserta didik dalam pembelajaran. dan menumbuhkan kemandirian peserta didik dalam pembelajaran serta kemampuan dan rasa percaya diri peserta didik dalam bertanya dan menjawab pertanyaan. Selain itu, kurangnya optimalisasi penggunaan Handphone dalam aktivitas pembelajaran dan kurangnya literasi membaca oleh peserta didik sehingga peserta didik kurang memahami soal-soal HOTS menjadi tantangan yang harus dihadapi.
Beranjak dari kondisi tantangan yang berasal dari peserta didik, maka berdampak pada proses pembelajaran.
b. Tantangan yang dihadapi guru:
1) Guru melakukan pembelajaran yang berpusat pada guru. Sehingga peran siswa dalam pembelajaran masih kurang dominan.
2) Pemanfaatan media pembelajaran sebagai sarana penunjang belum digunakan guru secara maksimal.
3) Pemanfaatan media digital dalam membantu sebagai sumber belajar masih belum dijangkau oleh guru. Guru menjelaskan materi dengan media yang cenderung monoton membuat peserta didik kurang semangat dan kurang minat dalam mengikuti proses pembelajaran.
4) Guru belum mengoptimalkan pembelajaran berbasis “penemuan” dalam pembelajaran.