Mohon tunggu...
Bethari Berlianti
Bethari Berlianti Mohon Tunggu... Penulis - Mari menjadi lebih baik

♏ • entj-t Let's be kind, be humble, be genuine. I love writing. I paint my stories. I sing along them. 🎨🎷🎶

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Tokoh-tokoh Muhammadiyah dalam Sejarah Indonesia

18 Juli 2020   22:12 Diperbarui: 21 Mei 2021   09:08 27791
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

MUHAMMADIYAH adalah salah satu organisasi Islam terbesar di Indonesia dengan berhaluan non politik. Nama organisasi ini diambil dari nama Nabi Muhammad SAW, sehingga Muhammadiyah dapat diartikan sebagai orang-orang pengikut Nabi Muhammad SAW. 

Muhammadiyah didirikan untuk mendukung usaha KH. Ahmad Dahlan dalam memurnikan ajaran agama Islam pada masa itu yang dianggap banyak dipengaruhi hal-hal mistik. 

Kegiatan Muhammadiyah tidak hanya seputar agama, tetapi juga bergerak dalam bidang pendidikan, sosial, dan budaya. Harapan Muhammadiyah adalah dapat mewujudkan umat Islam yang cerdas dan berwawasan kebangsaan.

Namun sayangnya, dewasa ini banyak masyarakat umum yang belum mengetahui bakti Muhammadiyah kepada bangsa dan negara tanah air Indonesia. Salah satu bakti terbesar yang dipersembahkan Muhammadiyah adalah perjuangan para tokoh-tokohnya dalam usaha mencapai kemerdekaan Republik Indonesia.

Baca juga : Mengenal Lebih Dekat Tokoh Muhammadiyah Din Syamsuddin

Berdasarkan, wawancara singkat kami bersama masyarakat umum dengan rentang usia remaja hingga dewasa, dari berbagai elemen agama dan pekerjaan, kami dapatkan informasi bahwa, hampir 50% dari mereka yang kami wawancarai tidak tahu atau ragu-ragu bahwa Muhammadiyah adalah sebuah organisasi Islam, dan justru mengira bahwa Muhammadiyah adalah sebuah aliran dalam Islam. 

Sekitar 20% dari mereka bahkan tidak tahu bahwa Muhammadiyah tidak hanya bergerak dalam bidang agama, tetapi juga dalam bidang pendidikan, sosial, dan budaya.

Berdasarkan wawancara lebih dalam mengenai tokoh-tokoh Muhammadiyah, hanya sekitar 20% dari mereka yang sanggup menyebutkan lebih dari tiga nama tokoh Muhammadiyah, sisanya hanya bisa menyebutkan dua, satu, atau bahkan tidak tahu sama sekali. 

Mayoritas dari mereka yang tidak mengetahui atau ragu-ragu dalam menjawab adalah mereka yang berada dalam rentang usia sekolah hingga akhir usia 30-an. Hal tersebut menunjukan bahwa kaum muda Indonesia, masih jauh dari kata mengenal tokoh-tokoh Muhammadiyah dan kontribusi mereka kepada bangsa dan negara tanah air Indonesia.

Padahal, jika masyarakat umum lebih menengal siapa saja tokoh-tokoh dalam Muhammadiyah, mereka tentunya akan kagum dan lebih menghargai organisasi ini, lebih dari sekedar image kalau Muhammadiyah hanya tentang Yayasan Pendidikan berbasis Islam, maupun image salah kalau Muhammadiyah selalu Lebaran duluan, seperti yang mereka sampaikan dalam wawancara.

Oleh karena itu, melalui tulisan ini, kami ingin mencoba mengenalkan kepada masyarakat umum siapa saja tokoh-tokoh besar Muhammadiyah dengan berfokus beliau-beliau yang berjasa pada masa perjuangan kemerdekaan Republik Indonesia.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun