Mohon tunggu...
Benedita Caroline
Benedita Caroline Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

be happy

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Webinar? Seminar Online yang Menjadi Gaya Belajar di Masa Pandemi

16 Maret 2022   22:39 Diperbarui: 16 Maret 2022   22:54 203
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Penyebaran virus Corona penyebab Covid-19 yang sudah kita lalui selama 2 tahun ini belum juga mereda. Dimana varian-varian baru dari virus corona semakin bertambah yang mengakibatkan masyarakat menjadi lebih waspada akan kesehatan tubuhnya. 

Hal ini dipicu karena ketidakdisiplinan masyarakat dalam menaati protokol kesehatan sehingga tingkat penyebaran dan kematian pun turut meningkat terlebih di Indonesia.

Berbagai upaya telah dilakukan pemerintah yaitu selain menerapkan protokol kesehatan, masyarakat pun dihimbau dan disarankan untuk melakukan vaksinasi guna menciptakan kekebalan kelompok (herd immunity) serta mem tingkat penyebaran Covid-19. Namun, tetap saja pandemi covid-19 tidak sepenuhnya teratasi. 

Dimana Pandemi Covid-19 telah memberikan gambaran pada kelangsungan Pendidikan di masa kini melalui bantuan teknologi.

Hal ini menjadikan segala kegiatan yang seharusnya dilakukan secara langsung harus dilakukan melalui jarak jauh (daring) dengan memanfaatkan adanya jaringan internet serta teknologi yang memadahi. Banyak hal upaya yang telah dilakukan pemerintah dalam penanganan covid-19 untuk masyarakat salah satunya adalah dalam hal Pendidikan. 

Sistem pembelajaran dalam jaringan (daring) terus menuai pro dan kontra, terdapat beberapa pihak yang tidak setuju karena dianggap tidak efektif, sedangkan pada pihak pro menyetujui sistem pembelajaran daring guna memghindari kontak langsung dengan orang lain di masa pandemi.

Pada kelangsungan pandemi Covid-19 ini terdapat dampak negatif dan positif. Dampak negatif yang tercipta yaitu adanya kesenjangan capaian pembalajaran dan minimnya interaksi antar individu secara langsung. Sedangkan, dampak positifnya adalah menambah wawasan dalam penggunaan teknologi informasi. Dimana teknologi sangat berpengaruh di masa pandemi Covid-19 ini contohnya seperti seminar online di masa pandemi. 

Seminar online atau biasa dikenal dengan istilah webinar. Dilansir dari Liputan6.com webinar atau web seminar ini merupakan seminar yang dilakukan secara online atau menggunakan video conference, dimana kegiatan ini dapat dilakukan dimana saja dan kapan saja tanpa ada batas ruang dan waktu. 

Web seminar ini pun dapat dilaksanakan mengguna berbagai platform seperti aplikasi Zoom, Google Meet, Ms Teams, dan lain sebagainya. Namun, dalam pemberian manfaat dalam platform tersebut tidak ada kelemahan yang terjadi seperti adanya kekurangan dalam jaringan, adanya pornoaksi di tengah kelangsungan web seminar. Selain munculnya konten pornoaksiSehingga hal tersebut perlu diantisipasi.

Dengan adanya seminar online kita dapat menambah wawasan karena semua kegiatan harus dilakukan secara online untuk menghindari adanya penyebaran serta penambahan kluster baru dari kegiatan yang berlangsung. Dimana sebelumnya seminar itu dilakukan secara langsung dan berkumpul dengan banyak orang. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun