Waspada Kekerasan Seksual Anak
Kekerasan seksual anak adalah masalah yang serius. Semua orang hendaknya bekerja sama untuk menanggulangi kasus ini. Beberapa saran yang ingin saya tawarkan kepada orang tua, masyarakat, dan tokoh-tokoh agama.
Pertama, tanggung jawab merawat martabat manusia adalah tanggung jawab semua orang. Dalam menjalankan tanggungjawab ini sangat penting untuk bekerja sama. Orang tua harus bisa bekerja sama dengan pemerintah, dalam hal pelaporan terhadap kasus pelecehan. Karena takut dan malu, orang tua sering kali mendiami kekerasan yang menimpah anak mereka.
Kedua, orang tua harus mengajak anak untuk terbuka. Sebisa mungkin anak-anak diajarkan untuk menceritakan semua pengalaman mereka. Dengan memiliki sikap terbuka, berbagai kasus kekerasan seksual yang menimpah anak-anak bisa dicegah atau pelakunya mendapat hukuman.
Ketiga, pemerintah harus memberi penyuluhan kepada masyarakat. Masyarakat yang cenderung malu untuk mengungkapka kasus pelecehan, harus diberi penyuluhan agar mereka melawan rasa malu. Banyak terjadi bahwa kasus pelecehan diselesaikan secara kekeluargaan. Sejauh ini, cara ini belum maksimal, mengingat kasus itu terus meningkat.
Keempat, kepada tokoh agama. Tokoh agama harus berani menegur masyarakatnya yang memiliki kecenderungan yang demikian. Sebelum meneguur, tokoh agama harus menjadi teladan kesucian hidup agar umat bertobat dan kembali pada jalan yang benar. Dengan menegur umat, diharapkan kekerasan anak berkurang dan berhenti.
 Sumber rujukan
- Hudiono, Esthi Susanti. Perlindungan Anak Dari Eksploitasi Seksual. Yogyakarta: Aswaja Pressindo, 2014.
- Huraera, Abu. Kekerasan Terhadap Anak. Bandung: Nuansa Cendekia, 2013.
- Teresa, Merry. Agung Wahyudianto (ed.). Geliat Membela Martabat Perempuan. Malang: Widya Sasana Publications, 2006.
- Yohenes Paulus II, Evangelium Vitae (Injil Kehidupan), Jakarta DokPen KWI, 1996.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H