Perokok aktif di Indonesia tidak hanya dari kalangan orang dewasa akhir (40 tahun ke atas) dan dewasa muda (18-40 tahun) saja. Bahkan, hingga saat ini anak-anak dibawah umur (12-17 tahun) pun sudah terang-terangan merokok di depan khalayak ramai. Hal ini sangat menghawatirkan kesehatan orang-orang disekitarnya, baik perokok aktif maupun perokok pasif.
Bahaya dari merokok pun bermacam-macam. Diantaranya, ada kanker paru-paru, kanker mulut, penyakit jantung, keguguran bagi wanita hingga kematian. Bahkan, masih banyak bahaya yang lain-lainnya.
Tak sedikit dari perokok aktif yang ingin berhenti. Namun, mengalami kesulitan karena sudah kecanduan dari zat rokok tersebut.
Ikuti 5 cara dari saya sebagai perokok aktif pada tahun 2013 silam. Cara ini sudah saya terapkan dan saya anggap berhasil membuat saya berhenti merokok. Bisa kamu coba!
1. Berniat ingin berhenti
Pasang niat yang kuat kalau kamu benar-benar ingin memberhentikan kebiasaan merokok. Jika kamu tidak bersungguh-sungguh kebiasaan merokok tidak akan pernah kamu akhiri. Setelah niat kamu sudah kuat lakukan cara yang kedua!
2. Renungkan gambar korban rokok
Sekarang semua bungkus rokok memiliki gambar peringatan buat kamu yang masih merokok.
Kenapa? Itu hanya gambar, mana bisa buat kita berhenti merokok?
Bukan begitu sobat! Maksud saya bayangkan yang dialami oleh perokok yang tertera pada bungkus itu terjadi pada anda, gambar yang di lihatkan memang benar terjadi kepada para perokok aktif, bisa saja itu terjadi padamu jika kebiasaan merokok tidak cepat kamu akhiri. Jadi, jangan dianggap remeh!
3. Kurangi jatah merokok
Hitung berapa banyak batang rokok yang kamu habiskan dalam sehari. Misalkan, kamu bisa menghisap 15 batang rokok dalam sehari, sekarang kurangi setengah jatah nya, terapkan selama satu minggu. Lakukan lagi pengurangan di minggu berikutnya hingga jatah merokok mu hanya 1 batang dalam sehari. Bahkan, kamu bisa berhenti merokok dengan cara ini.
Tidak sulit! Jika poin yang pertama kamu kuatkan.
4. Ganti Rokok dengan permen
Bagi perokok yang sudah kecanduan biasanya sulit untuk tidak merokok dalam sehari, hal itu dikerenakan efek dari kecanduan membuat perokok aktif mengalami sakit kepala. Tips dari saya ketika jatah merokok berkurang, keinginan semakin bertambah disaat itu lah gantikan rokok dengan permen. Agar poin no 3 berhasil kamu terapkan!
5. Tepis keinginan merokok
Setelah kamu melakukan 4 tips sebelumnya tidak sempurna jika keinginanmu ingin merokok tidak di halangi. Langkah yang tepat tepis keinginanmu, agar kamu berhenti merokok.
Cara yang sudah saya terapkan 7 tahun yang lalu, saya berhenti total pada tahun 2015 tepatnya 5 tahun yang lalu. Memang tidak mudah dan tidak sekejap mata saja. Kamu pasti bisa!asalkan kamu kuatkan niat dan terus berusaha.
Semoga berhasil.
Terima kasih
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI