Silat adalah seni bela diri asli Indonesia. Jenis bela diri ini memadukan aspek fisik, mental, spiritual, dan seni. Teknik dasar dalam bela diri silat meliputi sikap pasang, kuda-kuda, pola langkah, pukulan, tendangan, tangkisan, kuncian, guntingan, hingga bantingan.
Sebagai olahraga bela diri, silat juga dapat meningkatkan kebugaran fisik secara keseluruhan. Banyak bagian tubuh yang bisa dilatih dalam silat. Tidak hanya mengandalkan kekuatan saat menyerang, silat pun membentuk kelenturan tubuh. Ini yang membuat unsur seni juga sangat kuat dalam silat.
Penulis : AES
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H