Pada zaman sekarang, banyak orang tua yang memiliki waktu lebih sedikit untuk anak karena harus bekerja atau mengerjakan hal-hal lainnya. Hal ini dapat berdampak pada psikologi anak (cenderung bersikap mencari perhatian), emosi atau perilaku anak, dan hasil belajar anak. Beberapa hal yang dapat dilakukan dalam mengelola waktu untuk kepentingan anak, yaitu:
a. Sediakan waktu minimal satu jam sehari bersama anak untuk melakukan kegiatan bermain, mendongeng, dll.
b. Jangan menasehati atau memarahi anak ketika anak sedang marah.Â
c. Untuk ibu yang sedang berkerja, usahakan menelpon setiap siang dengan suara yang lembut dan hangat untuk tetap menjaga komunikasi.
3. Orang tua menakut-nakuti anak.
Tak jarang kita mendengar orang tua yang menakut-nakuti anaknya hanya supaya anak dapat patuh atau tenang ketika sedang emosi. Namun hal tersebut dapat memberikan dampak buruk pada anak, yaitu:
a. Anak tumbuh menjadi penakut.
b. Anak sangat bergantung pada orang tua.
c. Anak merasa cemas dan khawatir.
d. Mengganggu kesehatan anak.
e. Anak sulit membedakan kenyataan dan rekayasa.