Jika kaum wanita mempunyai banyak cara untuk tampil gaya, para lelaki yang umumnya tak suka ribet, lebih praktis. Cukup dengan mencukur rambut dan berpakaian bersih, cukup sudah.
Mencukur, menurut KBBI adalah memotong (membersihkan) rambut dan sebagainya dengan pisau cukur.
Kapan waktu yang tepat untuk bercukur?
Umumnya, untuk menyambut hari yang spesial kita sibuk mempersiapkan diri begitu rupa. Terlebih jika Anda cukup perfeksionis.Â
Seperti saat datangnya hari lebaran yang baru sepekan berlalu. Rumah dan semua perabot tentu dibersihkan sampai kinclong. Korden-korden jendela diganti dengan yang lebih istimewa. Dinding rumah dan pagar juga dicat baru.
Para wanita sibuk melakukan facial dan luluran. Sementara lelaki cukup dengan cara yang simple. Anak-anak, tua-muda, mereka cukup pergi ke tukang cukur rambut/barbershop langganan.
Menjelang akhir ramadhan, seakan memberi berkah tersendiri bagi pelaku usaha ini. Tempat usaha mereka akan dibanjiri pelanggan. Omset pun naik beberapa kali lipat.
Bagi pelanggan yang tidak sabar dengan antrian panjang, bisa mencoba mencari salon alternatif yang masih longgar. Atau bisa pula menunda bercukur sampai hari berikutnya.
Sebenarnya, saran mencukur rambut ditentukan oleh jenis rambut itu sendiri.
1. Rambut pendek 4-6 minggu sekali