Dikisahkan juga, selain Imam Syafi'i yang mengkhatamkan Al-Qur'an sebanyak enam puluh kali saat bulan Ramadan. Imam Malik menyudahi aktivitas mengajarnya pada bulan Ramadan untuk dialih fokuskan membaca Al-Qur'an.
Sufyan at-Tsauri (w 778 M), ulama yang setara kelimuannya dengan Imam empat (Imam Abu Hanifah, Imam Malik, Imam Syafi'i dan Imam Ahmad bin Hanbal), akan meninggalkan ibadah-ibadah sunnah selama bulan Ramadan, untuk diganti fokus membaca Al-Qur'an.
Zubaid bin Harits al-Yami, ulama ahli hadits dari kalangan tabi'in, ketika memasuki bulan Ramadan akan mengumpulkan banyak Al-Qur'an, guna dibaca bersama murid-muridnya. Masih banyak sekali riwayat yang menjelaskan perhatian ulama untuk membaca Al-Qur'an pada bulan Ramadan.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H