Sekarang kita buka satu persatu yuk, mengenai apa saja yang terdapat di pengelolaan kinerja dan bagaimana cara mengerjakannya hingga selesai.
PERTAMA : PERENCANAAN KINERJA
Didalam perencanaan kinerja ini akan diawali dengan pengecekan data guru berupa nama, pangkat, golongan, dan unit kerja pegawai. Hal ini dilakukan karena pengelolaan kinerja ini telah terhubung dengan data BKN. Dengan demikian pastikan setiap angka dan huruf dalam data pegawai bapak/ibu guru sudah benar dan valid.Â
Bapak/ibu guru akan diarahkan pada 3 tahap pengisian, yakni:Â
1. Praktik pembelajaran
2. Pengembangan kompetensi
3. Tugas tambahan
4. Perilaku kinerja
5. Â Rangkuman
Pada bagian praktik pembelajaran, bapak/ibu guru akan diminta memili satu dari delapan indikator yang disediakan. Bapak/ibu dapat memilih yang di prioritaskan terlebih dahulu untuk dapat mencapaiperbaikan sekolah. Pada bagian pengembangan kompetensi, bapak/ibu guru diminta untuk memilih pengembangan kompetensi yang bapak/ibu guru rencanakan akan dilakukan selama 1 semester/periode penilaian. Pada bagian pengembanan akan di sediakan beberapa pilihan yang dapat dipilih yang telah disediakan besar poin setiap aksinya. Pilihan yang dipilih harus memuat minimal 32 poin. Setelah sesuai, silahkan bapak/ibu guru lanjut ke tahap tugas tambahan. Silahkan pilih tugas tambahan bapak/ibu guru yang sesuai dengan SK tugas yang ada karena akan diminta melampirkan SK tugas. Selanjutnya bapak/ibu akan memilah perilaku kinerja bapak/ibu guru yang sesuai dengan keseharian yang dilakukan di sekolah. Indikator perilaku kinerja akan disesuaikan dengan core value ASN saat ini yaitu "BerAKHLAK"
1. Berorientasi pelayanan