PT. Pegadaian (Persero) merupakan salah satu perusahaan dari Badan Usaha Milik Negara (BUMN) salah satu lembaga yang sangat berperan dalam hal pembiayaan khususnya usaha kecil. Sebagai lembaga keuangan penyalur kredit yang tidak menghimpun dana dari masyarakat, tujuan PT. Pegadaian tidak hanya semata-mata untuk mencari keuntungan tetapi juga sebagai penunjang kebijakan dan program pemerintah dibidang ekonomi dan pembangunan nasional melalui usaha yaitu di bidang jasa keuangan, khususnya gadai. Untuk mencapai tujuannya, PT Pegadaian (Persero) memerlukan sistem pengendalian manajemen yang efektif dan efisien.
Produk dan layanan PT Pegadaian (Persero) yaitu :Â
Pinjaman gadai, yang berupa : Gadai Angsuran Emas, Gadai Efek, Gadai sertifikat, Gadai Emas, Gadai Kendaraan, Gadai non Emas, Gadai Tabungan Emas, Pembayaran Porsi Haji.
Pinjaman Nom Gadai, terdiri dari : Cicil Emas, Cicil Emas Arisan, Cicil Emasku, Cicil Kendaraan, Pinjaman Modal Kerja, Pinjaman modal produktif. Pinjaman Kredit Instan.
Layanan Jasa, terdiri dari : Jasa pembayaran online, Jasa pengiriman uang, Jasa sertifikat, Jasa taksiran, Jasa titipan, Safe deposit box, tabungan Emas
Sistem pengendalian manajemen adalah suatu proses yang digunakan oleh manajemen untuk memastikan bahwa tujuan organisasi tercapai dengan cara yang efektif dan efisien. Sistem ini terdiri dari berbagai elemen, termasuk struktur organisasi, proses, alat, dan budaya.
Tujuan utama sistem pengendalian manajemen adalah untuk:
Memastikan bahwa tujuan organisasi tercapai dengan cara yang efektif dan efisien.
Meningkatkan akuntabilitas dan transparansi dalam organisasi.
Memotivasi karyawan untuk mencapai tujuan organisasi.
Mengidentifikasi dan mengatasi risiko yang dihadapi organisasi.