Ada 26 Fotographer "bertugas" di Pantai Indrayanti. Mereka menggantungkan nasibnya di pantai ini. Pendapatan bersih mereka kurang lebih 3 juta rupiah per bulan. Saya menyarankan kepada wisatawan yang datang berkunjung, agar bekerjasama dengan baik, tidak toxic. Seperti yang dicurahkan oleh salah satu Fotographer:
"Contoh yang tidak menyenangkan, seperti pengunjung yang meminta di foto, berkali-kali dan lama, tapi yang dibeli cuma sedikit atau satu. Kasian juga kami, sudah menghabiskan waktu, sementara kami sebenarnya bisa gunakan waktu lagi untuk mencari objek". Imbuhnya
Â
Rute Menuju Pantai Indrayanti
-Â Jalan Wonosari
Menuju Pantai Indrayanti menggunakan kendaraan pribadi bisa melalui Jalan Wonosari, Anda dapat mulai perjalanan dari Yogyakarta dan mengikuti jalan menuju selatan melewati Jalan Wonosari.
Waktu tempuh dari Yogyakarta ke Pantai Indrayanti melalui Jalan Wonosari sekitar 1,5 - 2 jam tergantung dari kondisi lalu lintas.
- Jalan Imogiri
Sementara itu, jika Anda memilih untuk menuju pantai tersebut melalui Jalan Imogiri, Anda juga perlu memulai perjalanan dari Yogyakarta.
Waktu tempuh dari Yogyakarta ke Pantai Indrayanti melalui Jalan Imogiri sekitar 1,5 - 2 jam, tergantung dari kondisi lalu lintas. Perjalanan ini akan membawa Anda melewati pedesaan dan sawah yang memukau.
Sebagai alternatif transportasi dari Stasiun Tugu, jika Anda berangkat dari luar kota menggunakan kereta, Anda dapat menggunakan taksi atau layanan transportasi daring seperti ojek online.