Tidak hanya bisa bersantai, berjemur atau bahkan bermain di pantainya, foto pre wedding  untuk pasangan yang akan menikah dengan latar belakang sunset di Ujung Genteng pasti menarik dengan warna langit merona merah di kala sunset.
Pantai Palangpang
Pantai ini juga dipergunakan tempat mendarat bagi kegiatan paralayang. Momen paling bagus adalah pada saat sunset dan mengambil foto sunsetnya dari ketinggian.Â
Di seputar Pantai Palangpang telah banyak tumbuh baru setahun terakhir ini vila-vila yang tumbuh subur dengan bentuk unik khas Ciletuh yaitu vila dengan atap segitiga kerucut yang banyak di tepi pantai. Sehari tarifnya mulai Rp 300.000 sampai Rp 1 juta.
Puncak Darma
Ada titik point foto  dari jembatan kayu untuk mengambil spot foto yang kalau liburan pasti antri  untuk mengambil foto. Dari kejauhan kelihatan  sawah dan hutan yang menghijau, aliran sungai dan birunya laut membuat panorama alam yang bisa dilihat dari Puncak Darma membuat ingin lama untuk mengambil spot foto disini. Momen paling asyik adalah dengan menikmati sunrise dari Puncak Darma.
Puncak Tugu
Di sepanjang jalan yang berkelok di dekat pantai banyak titik point foto dari arah jalan aspal baru berkelok-kelok. Salah  satu spot yang unik untuk mengambil foto dengan pasangan kamu bisa  menikmati pemandangan alam di Geopark Ciletuh, yaitu Puncak Tugu.Â
Pemandangannya lembah sawah dan perpaduan pantai di kejauhan membuat suasana pemandangan laut menjadi berbeda. Lokasinya mudah dijangkau dan di sepanjang jalan menuju Ciletuh banyak titik point foto.