Mau salaman dengan pengantin di pelaminan juga antri. Kita datang jam 19.00 malam karena undangan resmi jam segitu, tahunya pengantin masuk ruangan jam 19.30. Ditambah pidato baru salaman jam 20.00 . Salaman dengan pengantin  lima menit, menunggu waktu salaman bisa satu jam.
Â
Foto: antrian bank (google.com)
 Dimana tempat di Jakarta yang tidak antri. Apalagi toilet di mall waktu hari akhir pekan pasti antri. Di Bandara Soekarno Hatta, Stasiun Gambir toilet juga antri.
Yang rumahnya Jabotabek, Bogor, Bekasi, Tangerang setiap hari berangkat dan pulang kerja rata-rata sekali berangkat memerlukan waktu dua jam. Jadi pulang-pergi ke tempat kerja empat jam terbuang waktu di jalan. Bekerja 8 jam, waktu di jalan 4 jam. Meninggalkan rumah 12 jam.
Kebahagiaan buat warga Jakarta hanya sederhana. Kalau sedang pergi keluar rumah tidak macet dan tidak antri kalau sedang beraktivitas.
Buat para Kompasianer, bagaimana cara menghilangkan waktu menunggu di Jakarta ?. Lebih ke masalah disiplin waktu atau kebanyakan penduduk Jakarta ini. Tolong dibantu jawab pertanyaan saya. (Asita DK Suryanto)
 Foto utama: sumber google.com
Â
Â