Mohon tunggu...
Arnold Adoe
Arnold Adoe Mohon Tunggu... Lainnya - Tukang Kayu Setengah Hati

Menikmati Bola, Politik dan Sesekali Wisata

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

2 Pilihan bagi Asnawi, DKK: Tetap Ngotot atau Pasrah

31 Desember 2021   11:00 Diperbarui: 31 Desember 2021   12:12 573
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gambar: AFP/Roslan Rohan via Kompas.com

Atau malah kita akan disuguhi sekumpulan anak anak muda bertalenta tinggi yang cenderung pasrah, dan main apa adanya, karena merasa sudah kalah sebelum bertanding usai dibantai 0-4 di leg pertama.

Saya tentu berharap hal buruk itu tidak terjadi. 

Sebagai pecinta timnas dan pemuja kejutan, saya kira selama 90 menit di lapangan hijau belum usai, masih akan ada kesempatan untuk melakukan keajaiban.

Berkaca pada pertandingan pertama, mesti diakui bahwa kita kalah segala-galanya dari Thailand. 

Shin Tae-yong sang pelatih timnas juga sudah mengakuinya, dan mengatakan perlu pembenahan besar di pertandingan leg kedua nanti.

Saya kira, ada dua hal yang mesti dibenahi. 

Pertama, tentu saja pendekatan taktik yang tepat. Pilihan Tae-yong untuk hal ini sudah terbatas sekali usai kekalahan telak.

Tak ada lagi pilihan untuk bermain bertahan demi mengejar defisit gol, artinya mesti menyerang tapi dengan resiko yang lebih besar tentunya. Terlalu menyerang, mudah disakiti serangan balik lawan.

Ikan besar memang hanya bisa dipancing dengan umpan besar.  Berani mengambil resiko besar, bisa mendapat keuntungan besar, tetapi jika tidak awas, maka bisa rugi besar.

Artinya meski akan memilih untuk bermain ofensif, harus tetap terkontrol. Pilihan formasi 4-3-3 atau 4-2-3-1 kemungkinan akan dipilih Tae-yong, dengan catatan, dua bek tengah dan gelandang bertahan mesti tetap fokus dan konsentrasi.

Kedua, soal ngotot tadi, kalau ini nampaknya akan menjadi PR yang paling sulit dikerjakan bagi tim kepelatihan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun