Mohon tunggu...
Arnold Adoe
Arnold Adoe Mohon Tunggu... Lainnya - Tukang Kayu Setengah Hati

Menikmati Bola, Politik dan Sesekali Wisata

Selanjutnya

Tutup

Inovasi Pilihan

Bunga Bakung dan Pertaruhan Nama Baik Helmy Yahya

30 Januari 2020   17:22 Diperbarui: 30 Januari 2020   17:28 267
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Di tengah bantahannya, Helmy lalu menyisipkan pesan inspiratif tentang bagaimana perspektif pekerjaan yang dihidupinya sebagai Direktur TVRI.

Pertama, Helmy mengatakan bahwa kesempatan untuk bekerja di TVRI adalah pengalaman berharga selama hidupnya, bahkan tidak ada yang disesali dari pemecatannya.

"Saya diberhentikan dengan cara sangat cepat. Apakah saya menyesal? Tentu saja tidak. Bagi saya ini satu pengalaman hidup yang mahal sekali, saya diminta sharing ke mana-mana," kata Helmy.

Kedua, Helmy ingin menyampaikan bahwa meski tidak sampai 5 tahun memimpin TVRI, Helmy dan lima direksi lainnya telah memberikan standar integritas tinggi dan membuat TVRI dapat dicintai oleh pemirsa.

"Kami diaudit oleh BPK alhamdulillah sudah WTP sekarang semua kami laporkan masalah keuangan kami transparan, kami penuhi integritas, menegakkan zona integritas," ucap Helmy.

Soal pembelaannya dengan melakukan gugatan, Helmy dengan tegas mengatakan bahwa ini soal menjaga nama baiknya, lagian dia juga ingin agar peristiwa yang terjadi pada dirinya tidak terjadi lagi di kemudian hari.

"Saya membela nama baik saya. Saya adalah seorang profesional. Saya sekarang adalah sekarang ketua ikatan alumni STAN. Saya tidak boleh cacat. Saya bela sampai kapanpun," tutur Helmy.

"Tujuan kedua, saya membela karena tidak ingin terjadi lagi. Karena gampang sekali seorang Direksi dengan PP (Peraturan Pemerintah Nomor) 13 itu diberhentikan. Tidak ada ruang komunikasi. Ini lagi bagusnya kita ini. Tapi saya tetap diberhentikan. Ketiga, saya untuk memperjuangkan pegawai TVRI yang haknya sekarang jadi question mark," tambah Helmy.

***

Bunga bakung dan nama baik adalah simbol ingin diperjuangkan Helmy. Ketulusannya untuk mentransformasi TVRI ternyata dibalas dengan tuduhan bahwa dirinya tidak becus dan bahkan diberhentikan.

Sampai detik ini, Helmy tidak mau terlalu hanyut dalam elegi pemecatannya. Sebagai seorang profesional yang idealis, Helmy tahu bahwa ini lebih dari sekedar nrimo dan taat keputusan dari yang lebih tinggi.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun