Tapi tentu saja ada pula orang-orang yang menganggap hujan merupakan fenomena alam biasa. Hal normal, tiada perlu dibesar-besarkan.
Silakan, kita hidup dalam perspektif masing-masing. Tak masalah.
Bagi teman-teman yang beragama Islam, dianjurkan ketika turun hujan membaca: "Allahumma shayyiban naafi'aa."
Doa tersebut berasal dari hadis yang diriwayatkan oleh Imam Bukhari yang artinya: "Ya Allah, jadikan curahan hujan ini yang membawa manfaat kebaikan."
Pertanyaannya sekarang: "Apa yang Anda lakukan ketika hujan? Apakah hanya berteduh? Atau mungkin merayakan kepedihan saja?"
----
Dicky Armando, S.E.-Pontianak
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H