Ketika menuruni trek ini, saya bisa melihat kawasan wisata Dieng Plateau, seperti Telaga Warna, Telaga Pengilon dan Kawah Sikidang. Terlihat cantik dari ketinggian.
Jalur Baru dan Jalur Lama bertemu di Pos 2 yang bernama Canggal Walangan. Pos 2 ini berada pada ketinggian 2.225 mdpl.
Singkat cerita, kami akhirnya sampai di Basecamp Patak Banteng. Jarum jam menunjukkan pukul 10:30. Puji Tuhan, pendakian kami berjalan dengan lancar dan selamat.Â
Video pendakian kami bisa ditonton di bawah ini. Adiyuswa GKJ Sidomukti Salatiga tektok Gunung Prau (durasi 2,5 menit).
Penutup
Terima kasih buat mbak, mas, bapak dan ibu semuanya yang tergabung dalam pendakian Gunung Prau lintas jalur Dieng - Patak Banteng ini. Jika ada tutur kata dan sikap saya yang kurang berkenan, mohon dimaafkan.
Selamat Ulang Tahun yang ke 72 buat Pak Darman. Maaf kami tidak tahu bahwa panjenengan berulang tahun pada hari pendakian, dan mendapatkan hadiah sepatu dari orang yang tak dikenal. Semoga sehat dan bahagia selalu Pak Darman. Tuhan memberkati kita semua.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H