Putra-putra Joko Widodo memang begitu hebat. Kiprah politiknya memang tidak dimulai begitu saja. Meski sebelumnya tampil sebagai sosok pengusaha dalam beragam usaha, tampilnya putra Presiden Joko Widodo dalam berbagai jabatan penting seolah semakin menguatkan bagaimana kokohnya keluarga ini dalam menyemarakkan pentas  politik negeri ini. Â
Gibran Rakabuming Raka, Putra sulung Joko Widodo adalah Walikota Solo yang telah menjabat sejak 26 Februari 2021. Dua tahun memimpin solo, Gibran mendapatkan kesempatan tampil sebagai Cawapres berpadangan degan Prabowo Subianto. Putra kedua, Kahiyang Ayu adalah istri Bobby Afif Nasution, Walikota Medan yang menjabat sejak 26 Februari 2021.Â
Putra bungsu Presiden Joko Widodo, Kaesang Pangarep, adalah seorang pengusaha dengan gurita bisnis yang begitu beragam. Seperti kedua kakaknya yang juga terjun dalam dunia politik, akhirnya ia pun terjun ke dunia politik dengan menjadi Ketua PSI. Pada tanggal 25 September 2023, jabatan Ketua PSI diraihnya setelah beberapa hari menjadi anggota PSI.Â
Terpilihnya Gibran sebagai wakil Prabowo Subianto sebagai salah satu calon Presiden dan Wakil Presiden akan kembali menorehkan kembali bagaimana sebuah keluarga yang membangun peruntungan dalam berpolitik. Ada sebuah persaingan, ada sebuah kekuatan untuk membangun dinasti. Â
Meski keluarga besar Joko Widodo sebenarnya begitu kuat dengan akar politik PDIP, tetapi dinamika politik yang berkembang sepanjang persiapan Pemilu 2024 ternyata telah mengubah arah dan haluan keluarga ini untuk terjun dalam dunia politik. Terpilihnya Gibran sebagai wakil Prabowo Subianto sebagai salah satu calon Presiden dan Wakil Presiden akan kembali menorehkan bagaimana sebuah keluarga membangun peruntungan dalam berpolitik. Ada sebuah persaingan, ada sebuah kekuatan untuk membangun dinasti. Â
Gibran dibutuhkan begitu banyak partai, sementara Sang Bapak, Joko Widodo tetap eksis sebagai Presiden. Jika Prabowo dan Gribran terpilih sebagai Presiden dan Wakil Presiden tahun 2024-2029, keluarga ini akan menjadi satu-satunya keluarga yang mempunyai peruntungan politik luar biasa. Tongkat komando Presiden  Joko Widodo sebagai  presiden akan dilanjutkan Sang Putra, Gibran Rakabuming Raka, meski hanya sebagai wakil presiden.Â
Selamat datang anak muda. Â Engkau bukan hanya penerus Sang Bapak, tetapi juga penerus pembangunan bangsa ini.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H