Mohon tunggu...
Arifah Ulya
Arifah Ulya Mohon Tunggu... Guru - Guru Ekonomi

Suka film dan kuliner

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Permainan Ludo Meningkatkan Kemampuan Analisis Siswa pada Mapel Ekonomi

9 Desember 2022   07:00 Diperbarui: 9 Desember 2022   07:03 2223
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

PENGGUNAAN MODEL PROBLEM BASED LEARNING METODE TEAM GAME TOURNAMENT DENGAN MEDIA LUDO ACCOUNTING PADA MATERI ANALISIS TRANSAKSI DAN PENCATATAN KE JURNAL UMUM DI KELAS XII IPS 1 SMA WALISONGO KARANGMALANG SRAGEN

TAHUN PELAJARAN 2022/2023

Sekolah menjadi salah satu tempat untuk dapat mencapai fungsi pendidikan yang diamanatkan Undang-Undang. Dalam hal ini guru berperan penting agar terlahir generasi masa depan bangsa yang berilmu, cerdas, dan berakhlak. Hal ini sejalan dengan fungsi pendidikan yang termuat dalam Undang Undang No 20 tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional. Pendidikan nasional berfungsi mengembangkan kemampuan dan membentuk watak serta peradaban bangsa yang bermartabat dalam rangka mencerdaskan kehidupan bangsa, bertujuan untuk berkembangnya potensi peserta didik agar menjadi manusia yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia, sehat, berilmu, cakap, kreatif, mandiri, dan menjadi warga negara yang demokratis serta bertanggung jawab (UU No 20 tahun 2003).

Pembelajaran ekonomi akuntansi menuntut siswa untuk memiliki kemampuan analisis dalam prosesnya. Padatnya teori yang harus dikuasai oleh peserta didik dengan baik guna mendasari konsep perhitungan yang harus dikuasai berikutnya, menuntut guru untuk memilih media pembelajaran terbaik yang akan digunakan dalam kelas. Media pembelajaran yang saat ini banyak digunakan oleh guru cenderung masih bersifat konvensional seperti papan tulis, powerpoint, dan buku paket sebagai media cetak utama penyampai materi pada siswa. Dengan tidak maksimalnya pemilihan media ini pada akhirnya akan menggiring guru secara tidak langsung dalam pemilihan metode pembelajaran yang cenderung konvensional dan hanya terpusat pada guru (Aghni, 2018).

Guru sebagai salah satu komponen dalam kegiatan pembelajaran memiliki posisi yang sangat  menentukan  keberhasilan  pembelajaran,  karena  fungsi  utama  guru  ialah merancang, mengelola, melaksanakan dan mengevaluasi pembelajaran. Di samping itu kedudukan guru dalam kegiatan pambelajaran juga sangat strategis dan menentukan. Strategis karena guru yang akan menentukan kedalaman dan keluasan materi pelajaran, sedangkan bersifat menentukan karena guru yang memilah dan memilih bahan, metode, dan  media  pembelajaran  yang  akan  disajikan  kepada  peserta  didik.  Guru  memang mempunyai  peranan yang  paling  penting  dalam  proses  pembelajaran  sehingga  guru mendapat predikat figur sentral (Wahid, 2018).

Kesulitan siswa dalam menyelesaikan soal disebabkan siswa kurang teliti dalam menghitung, kurang memahami konsep, kurang memahami maksud dari suatu soal, dan tidak fokus dalam mengerjakan (Murwati, Hanianto, & Prasetyo, 2020). Penggunaan media yang tepat dapat membantu siswa dalam menyelesaikan permasalahan ini. Untuk mengatasi permasalahan siswa yang memiliki kesulitan menyelesaikan soal analisis pada mata pelajaran ekonomi maka peneliti akan menerapkan pembelajaran dengan model Problem Based Learning metode Team Game Tournament berbantuan media Ludo Accounting untuk meningkatkan kemampuan siswa menyelesaikan soal analisis. 

Melalui penerapan model pembelajaran berbasis masalah maka proses pembelajaran akan mengikutsertakan siswa secara aktif baik individu maupun kelompok. Pembelajaran akan lebih bermakna karena dalam proses pembelajaran siswa mempunyai lebih banyak pengalaman. Dengan penggunaan media pembelajaran berupa permainan Ludo Accounting siswa akan lebih mudah memahami soal analisis karena pembelajaran dikemas dengan suasana yang menyenangkan dan pembelajaran yang santai karena menggunakan permainan. Pada permainan Ludo ini terdapat 3 kartu yang dapat diambil selama permainan. Jika pion berada di gambar tanda tanya artinya siswa akan mengambil kartu pertanyaan dan menjawabnya, begitu pula dengan kartu bergambar bom yang artinya hukuman dan hadiah. Pembelajaran akan terasa menyenangkan karena diselingi permainan dan siswa juga bisa berkompetisi melalui permainan ini.

Manfaat pembuatan best practices ini adalah:

  1. Bagi siswa, laporan best practices ini diharapkan dapat membantu siswa mempermudah menyelesaikan soal analisis dan mendorong siswa agar lebih termotivasi dalam belajar ekonomi akuntansi

  2. Bagi guru, Laporan best practices ini diharapkan dapat membantu meningkatkan kreativitas  dan Menambah wawasan serta ilmu pengetahuan mengenal cara belajar yang dapat menjadikan siswa lebih aktif, dan interaktif.

  1. HALAMAN :
    1. 1
    2. 2
    3. 3
    4. 4
    Mohon tunggu...

    Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
    Lihat Pendidikan Selengkapnya
    Beri Komentar
    Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

    Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun