Belum lagi ada keluarga yang harus menjadi donatur untuk penyediaan soundsystem setara penampilan Deep Purple dan Rhoma Irama pada tahun 70an.
Harus dirias sejak 3 jam sebelum tampil lalu berjalan sambil berjoged di sepanjang jalan utama desa hingga malam hari sungguh melelahkan.Â
Sedikit mengabaikan gelegar suara soundsystem horeg yang memekakkan telinga. Lighting lampu disco juga tak kalah keren mengiringi mereka menari dan bergoyang.
Itulah hiburan masyarakat yang sering tak dilirik oleh  mereka yang merasa dirinya artis.
Tak ayal lagi konser musik para artis komersil sekarang jarang ada.
Masyarakat lebih suka dangdut, kreasi baru, dan kembali kesenian tradisional. Lebih menghibur.
Masyarakat lebih butuh hiburan daripada kotbah dan pidato para politikus yang hanya bikin pusing.