Dengan membawa ember merekapapun berusaha memadamkan api dengan mengambil air secara sambung-menyambung dari sungai Serang. Selain melokalisir titik api juga berusaha memadamkan titik api.
Pemadam kebakaran Demak yang di panggil sampai di lokasi seterusnya memadamkan beberapa bagian yang masih terlihat api dan asap. Dua damkar dan 1 mobil BPBD akhirnya dapat mematikan seluruh titik api dilokasi kebakaran dan dinyatakan aman.
Dari beberapa infomasi  yang didapatkan sumber kebakaran diantaranya berasal dari korsleting listrik. Sedangkan sumber lain mengatakan dari pembakaran sampah disekitar lokasi kebakaran yang menumpuk.
“ Yang penting api sudah padam untuk penyebabnya kita belum bisa memastikan . Yang penting usai kebakaran ini kita perlu waspada agar tidak terjadi lahi hal yang sama “, kata Hamdan Pj Kades Kedungmutih di lokasi kebakaran. (Muin)
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI