Mohon tunggu...
Aqiillah Putri
Aqiillah Putri Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Universitas Pakuan

Saya adalah salah satu mahasiswa Universitas Pakuan Bogor

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Pancasila sebagai Dasar Negara

14 Oktober 2024   19:28 Diperbarui: 14 Oktober 2024   19:54 25
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ruang Kelas. Sumber Ilustrasi: PAXELS

Sejarah dan Lahirnya Pancasila

Sejarah dan Lahirnya Pancasila bermula dari peristiwa dalam sidang Badan Penyelidik Usaha-usaha Persiapan Kemerdekaan Indonesia (BPUPKI). Dari sidang BPUPKI tersebut yang kemudian pada 1 Juni 1945 lahirlah Pancasila yang menjadi dasar negara Indonesia.

Sejarah lahirnya Pancasila bermula dari rapat-rapat Dokuritsu Junbi Cosakai atau BPUPKI yang dibentuk pada 29 April 1945. BPUPKI bertugas menyelidiki semua hal penting termasuk politik, ekonomi, dan lain-lain yang dibutuhkan dalam usaha pembentukan negara Indonesia. BPUPKI diketuai oleh KRT Dr Radjiman Wedyodiningrat.

pada tanggal 1 Juni 1945, Soekarno memperkenalkan 5 sila, yang terdiri dari Kebangsaan Indonesia, Internasionalisme atau Peri Kemanusiaan, Mufakat atau Demokrasi, Kesejahteraan Sosial, dan Ketuhanan Yang Maha Esa.

Para tokoh Panitia Sembilan itu beranggotakan:

1. Ir. Soekarno
2. Drs. Mohammad Hatta
3. Mr. A. A. Maramis
4. Mr. Muhammad Yamin
5. Achmad Soebardjo
6. Abikoesno Tjokrosoejoso
7. Abdul Kahar Muzakkar
8. H. Agus Salim
9. K.H Abdul Wahid Hasyim

Pancasila dinyatakan sah sebagai dasar negara Indonesia dalam sidang BPUPKI. Pancasila disetujui ada dalam Mukadimah Undang-Undang Dasar 1945 sebagai dasar negara Indonesia yang sah. Sumber (detiknews.com)

Makna Pancasila Sebagai Dasar Negara
Makna Pancasila sebagai Dasar Negara adalah bahwa Pancasila menjadi fondasi dan landasan dalam mengatur kehidupan berbangsa dan bernegara di Indonesia. Nilai-nilai Pancasila dijadikan pedoman dalam penyusunan peraturan, kebijakan, serta tata kelola pemerintahan.

Fungsi Pancasila sebagai Dasar Negara:
- Sumber hukum: Menjadi dasar pembentukan peraturan perundang-undangan.
- Landasan ideologis: Sebagai pedoman dalam pelaksanaan kehidupan bernegara.
- Pemersatu bangsa: Menguatkan persatuan dan kesatuan di tengah keragaman masyarakat.
- Panduan moral: Menjadi tolok ukur untuk sikap, perilaku, dan moral bangsa.

Implementasi Nilai-nilai Pancasila dalam Kehidupan Berbangsa dan Bernegara
Implementasi nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan berbangsa dan bernegara tercermin dalam berbagai aspek kehidupan sosial, politik, ekonomi, dan budaya. Berikut adalah contoh bagaimana setiap sila Pancasila diterapkan:

1. Ketuhanan Yang Maha Esa
*  Menghormati kebebasan beragama dan kepercayaan orang lain.
* Melaksanakan ibadah sesuai dengan agama dan keyakinan masing-masing.
* Menjalin kerukunan antarumat beragama

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun