Bapak Arbain juga memberikan teknik pengambilan foto untuk kebutuhan konten bidang kesehata, nutrisi, dan lingkungan. Enggak sekadar teori, namun peserta juga praktik langsung memotret.
Hari Ketiga
Dari dr. Diana, peserta mendapatkan informasi tentang hidrasi dan manfaatnya bagi kesehatan. Dr. Diana juga memberikan informasi tentang berbagai mitos dan fakta tentang hidrasi.
Bapak Ali memperlihatkan cara memilihpangan, pengelolaan, dan penyajian pangan. Bapak Ali juga juga memberikan tips sederhana tentang menerapkan pola pangan sehat dan aman.
Dalam sesi ini, peserta mendapatkan pengetahuan tentang plastik. Kemudian, peserta juga mendapatkan wawasan tentang nilai ekonomis dari sampah plastik.
Mas Wisnu mengajari peserta tentang cara mencari ide dan menuangkan ide tersebut ke dalam tulisan. Mas Wisnu juga mengari cara menulis dengan gaya story telling.Dalam sesi ini peserta praktik langsung menulis dengan gaya story telling.
Itulah teman-teman, gambaran mengenai apa saja yang saya dan peserta Danone Blogger Academy lainnya dapat saat mengikuti pelatihan offline selama tiga hari tersebut. Bagaimana, sudah punya gambaran bukan mengenai keseruan yang peserta Danone Blogger Academy terima selama pelatihan tersebut?Â
Semoga cerita pengalaman ini bermanfaat ya? Buat yang tertarik ikutan Danone Blogger Academy, jangan lupa ikutan program ini, tahun depan :D
April Hamsa
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H