Saponin
Senyawa saponin dapat melarutkan lemak yang merupakan komponen utama pada dinding  sel bakteri. Jika dinding sel bakteri larut, maka fungsi dari bakteri akan menjadi tidak normal, dan sel bakteri akan pecah dan mati. Maka dari itu, saponin tergolong sebagai senyawa antibakteri yang dapat mengurangi terjadinya karies.
Tanin
Tanin merupakan senyawa antifungal yang bekerja pada dinding fungi (jamur). Tanin menghambat sintesis senyawa khitin yang digunakan untuk pembentukan dinding sel pada jamur dengan merusaknya sehingga pertumbuhan jamur terhambat.
Itulah beberapa mekanisme dan manfaat dari bahan aktif seledri sebagai pencegah pembentukan plak yang mengakibatkan karies gigi.Â
Penggunaan obat kumur berbahan sintetis boleh digunakan tetapi perlu dipahami bahwa akan menimbulkan efek jika digunakan dalam jangka panjang. Akan lebih baik jika dikembangkan penggunaan obat kumur berbahan herbal yang tidak hanya baik untuk manusia, tapi juga bagi lingkungan.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI