Mohon tunggu...
Annisa Yuliani
Annisa Yuliani Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswi Prodi BSA STIABI Riyadlul'Ulum

Be Better Than Never

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Sejarah Perkembangan Filsafat Bahasa

2 Juni 2022   14:40 Diperbarui: 2 Juni 2022   14:47 5567
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

2. Abad Pertengahan (5 M-17 M) (Patristik & Skolastik)

Masa ini diawali dengan lahirnya filsafat Eropa. Sebagaimana halnya dengan filsafat Yunani yang dipengaruhi oleh kepercayaan, maka filsafat atau pemikiran pada abad pertengahan pun dipengaruhi oleh kepercayaan Kristen, yang berarti, pemikiran filsafat abad pertengahan didominasi oleh agama (Maisztre, 2014). Dalam abad pertengahan ada dua periode yang terkenal yaitu Patristik (100-700 M) dan Skolastik (800-1500 M) (El-hady, 2011).

Pratistik berasal dari kata latin prates yang berarti Bapa-Bapa Gereja yang ahli agama Kristen pada abad permulaan agama Kristen. Pada masa ini terjadi pertentangan antara gereja yang diwakili oleh pastur dan para raja yang pro dengan para ulama filsafat; Pada masa ini filsafat mengalami kemunduran, para raja membatasi kebebasan berfikir sehingga filsafat seolah-olah mati (Maisztre, 2014). Sehingga dapat digambarkan bahwa ilmu menjadi beku, kebenaran hanya menjadi otoritas gereja, gereja dan para raja lah yang berhak mengatakan dan menjadi sumber kebenaran.

Salah seorang yang berfikir kritis pada periode ini adalah Wiliam dari Ockham (1285-1349 M), anggota ordo Fransiskan ini mempertajam dan menghangatkan kembali persoalan mengenai nominalisme yang dulu pernah didiskusikan (Rohman, 2012). Selanjutnya, pada akhir periode ini, muncul seorang pemikir dari daerah yang sekarang masuk wilayah Jerman, Nicolaus Cusanus (1401-1464 M), ia menampilkan "pengetahuan mengenai ketidaktahuan" seperti Sokrates dalam pemikiran kritisnya: "Aku tahu bahwa segala sesuatu yang dapat ku ketahui bukanlah Tuhan"; Pemikir yang memiliki minat besar pada kebudayaan Yunani-Romawi Kuno ini adalah orang yang mengatur kita memasuki zaman baru, yakni zaman Modern, yakni zaman Modern yang diawali oleh zaman Renaissance (kelahiran kembali) kebudayaan Yunani-Romawi di Eropa mulai abad ke-16 (Rohman, 2012). Dari sini dapat kita ketahui bahwa tahun 1200 M, filsafat berkembang kembali berkat pengaruh filsafat Arab yang diteruskan ke Eropa.

3. Zaman Modern

Filsafat modern lahir melalui proses panjang yang berkesinambungan, dimulai dengan munculnya abad Renaissance. Istilah ini diambil dari bahasa Perancis yang berarti kelahiran kembali, karena itu, disebut juga dengan zaman pencerahan (Aufklarung) yang mengandung arti "munculnya kesadaran baru manusia" terhadap dirinya (yang selama ini dikungkung oleh gereja) (Rohman, 2012).  Disini Manusia menyadari bahwa dialah yang menjadi pusat dunianya bukan lagi sebagai obyek dunianya.

Zaman modern ditandai dengan berbagai penemuan dalam bidang ilmiah. Renaissance lebih dari sekedar kebangkitan dunia modern karena pada periode ini banyak penemuan manusia di dunia sehingga zaman ini juga disebut sebagai zaman Humanisme. Filsafat modern menampakkan karakteristiknya dengan lahirnya aneka aliran-aliran besar filsafat, yang diawali oleh Rasionalisme dan Empirisme serta Kriticisme.

Selain ketiga aliran tersebut, juga ada aliran-aliran besar lainnya yang ikut  berperan mengisi lembaran filsafat modern, yaitu aliran idealisme (idea), materialisme (materi), positivisme (positif), fenomenologi (fenomena), eksistensialisme (eksis/ada) dan pragmatisme (tindakan, perbuatan, dan manfaat) (Maisztre, 2014). Pada saat aliran Pragmatisme, muncullah kembali filsafat analitik atau disebut juga filsafat ilmu bahasa karena filsafat ini membahas mengenai analisis bahasa dan analisis konsep-konsep dan tokoh yang paling mempopulerkan aliran ini adalah Ludwig Josef Johan Wittgenstein (1889-1951 M), filsafat analitik ini berpengaruh di Inggris dan Amerika sejak tahun 1950 M (Himai, 2011).

DAFTAR PUSTAKA

Edi Sumanto, Hubungan Filsafat dengan bahasa, El afkar Vol.6 Nomor 1.Januari-Juni 2017

Dunia pelajar, Kajian Filsafat Tentang Bahasa Zaman Yunani, https://www.duniapelajar.com/contact-u/ diakses pada tanggal 29 Mei 2022

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun