Baru-baru ini kita dikejutkan dengan kabar Sulli mantan personil girlband F(x) yang mengakhiri hidupnya dengan cara bunuh diri dikarenakan depresi berat.Â
Dua tahun sebelumya personil boyband (SHINee) Jonghyun, yang berada dalam satu naungan agensi yang sama dengan Sulli (SM Entertainment) juga mengakhiri hidupnya dengan cara yang sama dan masih ada sederet nama selebriti Korea Selatan yang memutuskan untuk bunuh diri.
Diketahui bahwa sebagian besar seniman, idola dan seniman adalah orang yang sensitif secara emosional. Ini dapat dibuktikan dengan cara mereka menuangkan emosi yang dirasakan ke dalam bentuk seni yang disukai dan dinikmati banyak orang sehingga mereka dapat memiliki banyak penggemar. Tetapi ini juga bisa membuat mereka lebih rentan terhadap gangguan mental, kegelisahan dan depresi.
 Tidak menutup kemungkinan penggemar akan meniru perilaku yang ditampilkan oleh sang idola mulai dari gaya berpakaian, gaya rambut hingga sikap.Â
Tidak sedikit dari para penggemar juga memberi harapan kepada idola mereka yang cenderung menuntut kesempurnaan penampilan atau penampilan artis idola mereka.Â
Mengenai harapan dan tuntutan, jika dipaksakan tanpa memperhatikan kondisi internal artis idola, hal itu berpotensi mempengaruhi kondisi psikologis artis idola tersebut. Ini sangat disayangkan dan masih sering terjadi.
Yang terjadi saat ini adalah ketika artis idola tidak menampilkan sesuatu yang diharapkan oleh penggemarnya, maka para penggemarnya akan memberikan komentar tajam, tidak terima, bahkan kemarahan yang diekspresikan melalui media sosial tanpa mempedulikan kondisi internal dari sang idol saat itu yang mungkin saja sedang bergejolak dengan masalah pribadinya.Â
Hal ini membuat kondisi psikologis artis itu menjadi tertekan. Banyak mindset di luar sana yang beranggapan bahwa di dunia hiburan harus tahan dikritik, tahan komentar apalagi punya haters. Mereka lupa, bahwasannya artis juga manusia.
Kenapa seseorang bisa melakukan bunuh diri?
Depresi
Depresi sering menjadi alasan utama kenapa seseorang bisa melakukan bunuh diri. Biasanya orang yang udah mikir bunuh diri adalah orang yang sedang mengalami depresi berat.
Merasa kehilangan
Siapa sih yang suka kehilangan? Nah, orang-orang yang sedang mengalami kehilangan entah itu kehilangan orang yang dicintai atau kehilangan pekerjaan bisa berpotensi untuk melakukan tindak bunuh diri