Pengolahan yang benar dalam membuat tempe saya dapatkan di Rumah Tempe Srikandi Geneng selain higienis, hasil dari tempenya juga lebih lezat loh, tanpa ada ampas kulit, campuran jagung dan daya tahannya lebih lama dibandingkan hasil tempe buatan rumahan lainnya.
Pengolahan dalam memasak tempe yang baik
Tempe dengan kandungan gizi dan nutrisi yang sangat baik akan memberi manfaat yang maksimal apabila diolah dengan baik, betul ga sih?
Saran saya, coba deh untuk kurangi proses memasak dengan cara deep fries atau memasak dengan minyak yang banyak. Karena apabila kita sering lakukan, hanya akan menyebabkan rusaknya kandungan nutrisi pada makanan. Minyak jenuh akan merusak kandungan baik dalam makanan yang kita olah.
Selain itu, sekarang tempe sudah banyak di kreasikan menjadi olahan yang di hadirkan di kafe, restoran dan hotel dengan nilai jual yang tinggi.
Jadi, sudah tepatkah tempe yang kita sajikan di dalam keluarga untuk di makan?
Peran tempe dalam ketahanan pangan Indonesia
Apa masih ragu dengan tempe, dan masih malu untuk memesan dan makan tempe di hotel berbintang lima? Kalau saya tidak dong, saya bangga bisa makan tempe di mana saja.
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dengan tegas mengatakan bahwa bangsa kita adalah bangsa tempe. Bukanlah apa-apa, namun pernyataan itu disampaikan Ganjar karena melihat potensi kedelai sebagai bahan utama tempe yang sangat besar di indonesia khususnya jawa tengah.
Beri Komentar
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!