Mohon tunggu...
Aning ummuHanina
Aning ummuHanina Mohon Tunggu... Wiraswasta - Member Revowriter Nganjuk

Belajar, belajar dan terus belajar

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Perzinaan Remaja, Potret Kerusakan Generasi Muda

12 Agustus 2023   05:00 Diperbarui: 12 Agustus 2023   05:30 205
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Miris, kini makin muda usia remaja pelaku seks bebas. Pelaku seks bebas tidak hanya remaja usia SMA atau mahasiswa saja. Tetapi remaja usia SMP bahkan SD sudah berani melakukan seks bebas.

Dilansir dari Liputan6.com, Badan Koordinasi Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) mencatat usia remaja di Indonesia sudah pernah melakukan hubungan seksual di luar pernikahan. Paling muda di rentang usia 14 tahun hingga 15 tahun tercatat 20 persen sudah melakukan hubungan seksual.  Lalu diikuti dengan usia 16 tahun hingga 17 tahun sebesar 60 persen. Sedangkan di umur 19 sampai 20 tahun sebanyak 20 persen.

"Usia hubungan seks semakin maju, sementara itu usia nikah semakin mundur. Dengan kaata lain semakin banyak seks di luar nikah." Kata BKKBN Wardoyo. (Liputan6.com)

Perzinaan yang terjadi pada remaja menunjukkan kerusakan  pada generasi muda saat ini. Perilaku seks bebas menjadi hal yang wajar di kalangan remaja. Bahkan menurut mereka, remaja yang tidak melakukan seks dianggap remaja yang kuper, kurang pergaulan dan ketinggalan zaman.

Sebenarnya apa yang menyebabkan perzinaan terjadi pada generasi muda saat ini? Penulis merangkum dari berbagai sumber, bahwa ada dua faktor yang menyebabkan kerusakan pada remaja sehingga terjadi perzinaan. Yaitu faktor intern dari pribadi remaja tersebut dan juga faktor ekstern/dari luar.

Faktor Intern :

Salah satu penyebab remaja melakukan seks bebas/perzinaan adalah faktor intern yaitu dari diri remaja tersebut. Lemahnya akidah agama yang dimiliki remaja, akibat  kurangnya bekal agama dari orang tua menyebabkan remaja mudah terjerumus ke dalam hal-hal yang negatif yang bertentangan dengan ajaran agama, termasuk pergaulan seks bebas.

Faktor Ekstern :

Seks bebas/perzinaan juga disebabkan oleh faktor ekstern yaitu dari luar diri remaja tersebut seperti dari teman-teman pergaulan, lingkungan sekitar dan juga dari abainya negara.

Teman  pergaulan sangat mempengaruhi perilaku remaja. Teman  yang buruk akan membawa dampak yang buruk pada remaja. Mereka akan mempengaruhi dan mengajak untuk melakukan hal yang sama seperti  dengan apa yang mereka lakukan dengan dalih kesetiakawanan.

Selain itu hilangnya kontrol masyarakat juga ikut mempengaruhi maraknya seks bebas di kalangan remaja. Sikap individualisme dan acuh makin menjangkiti masyarakat, sehingga mereka tidak peduli dan acuh ketika melihat remaja atau orang lain melakukan kemaksiatan seperti seks bebas.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun